
MALANG – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang menggelontorkan bantuan beras secara gratis kepada warga kurang mampu. Beras yang disiapkan sebanyak 45 ton itu khususnya didistribusikan di wilayah pandemi virus Corona (Covid-19) di wilayah Kabupaten Malang.
“Kami menyediakan beras 45 ton, yang diberikan kepada kelompok masyarakat, yang wilayahnya menjadi pandemi Covid-19. Terutama, kepada masyarakat kurang mampu,” kata Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang Didik Gatot Subroto, Senin (30/3/2020).
Pendistribusian beras gratis kepada kelompok masyarakat, baru pertama kali dilakukan DPC PDIP Kabupaten Malang. Hari ini, pihaknya telah mendistribusikan beras di tiga pondok pesantren (ponpes) dan dua panti asuhan.
Bantuan beras ini, sebagai aksi sosial dalam rangka penanggulangan dampak Covid-19 dari sisi ekonomi. Menurutnya, dalam situasi seperti sekarang ini, banyak masyarakat kita yang tidak bekerja, karena ada imbauan pemerintah untuk tidak keluar rumah agar mencegah penularan Covid-19.
“Dengan adanya imbauan untuk berdiam di rumah, maka ekonomi di masyarakat terganggu. Khususnya pada warga yang berpenghasilan rendah,” ujar politisi yang juga Ketua DPRD Kabupaten Malang ini.
Didik menyebutkan, bantuan beras gratis ini merupakan sumbangan dari para donatur dan pengurus, serta kader PDI Perjuangan.
Menurutnya, beras itu juga diberikan kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), seperti Pedagang Kaki Lima (PKL). Sasaran lainnya, buruh harian lepas yang tidak memiliki penghasilan tetap seperti pegawai pemerintah maupun perusahaan.
Di situasi seperti saat ini, terang Didik, mereka pasti membutuhkan bahan pokok, karena selama tidak bekerja, otomatis tidak memiliki penghasilan. (goek)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS