Jumat
21 Maret 2025 | 11 : 19

Hattrick di 2024, Pungkasiadi: PDI Perjuangan Mojokerto Sangat Siap!

pdip-jatim-pungkasiadi-180421

MOJOKERTO – PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto siap memenangkan Pemilu serentak 2024 mendatang. Bahkan Banteng Kabupaten Mojokerto siap bekerja keras merebut kursi eksekutif kembali.

“PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto sangat siap memenangkan Pemilu serentak 2024,” tandas Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto, Pungkasiadi, Sabtu (17/4/2021)

Menurutnya, PDI Perjuangan punya potensi besar untuk bisa menang di Mojokerto pada Pemilu 2024. Pasalnya, terang Pungkasiadi, kader banteng di semua level struktur telah melakukan kerja-kerja partai yang dirasakan langsung oleh masyarakat.

“Ibu Mega sering menyampaikan bahwa partai kita adalah partai wong cilik. Kita harus tahu betul apa yang harus dilakukan pada masyarakat. Apa yang kita kerjakan harus dirasakan masyarakat secara langsung, tak usah janji-janji,” jelas mantan Bupati Mojokerto ini.

Terlebih, tambah Pungkasiadi, hari ini PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto sudah bisa melaksanakan konsolidasi internal dengan melaksanakan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) serentak.

Harapannya dengan selesainya musancab ini PDI Perjuangan dengan kekuatan baru bisa konsisten dan solid untuk meraih kemenangan di 2024 nanti.

“Kita sangat support PDI Perjuangan untuk bisa hattrick dan kita bisa melaksanakan itu dengan baik, kita sudah melaksanakan tahapannya termasuk musancab yang dimulai hari ini,” kata Pungkasiadi.

Musancab serentak selama dua hari ini, imbuh dia, untuk melengkapi seluruh jajaran kepengurusan di seluruh kecamatan di Kabupaten Mojokerto.

“Ini salah satu cara untuk kita menang. Dimulai dari kita, harus komplit dan solid dulu,” tutupnya. (rul)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

50 Pendaftar Calon Kepala Dinas di Pemkot Surabaya Mundur dari Lelang Jabatan

SURABAYA – Proses lelang jabatan di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mengalami dinamika cukup menarik. ...
KRONIK

DPP PDI Perjuangan Gelar Nuzulul Quran 1446 H

JAKARTA – DPP PDI Perjuangan menggelar acara peringatan Nuzulul Quran di bulan suci Ramadan 1446 H atau bertepatan ...
LEGISLATIF

Puan: UU TNI Tetap Berlandaskan Pada Prinsip Demokrasi Supremasi Sipil

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan UU TNI yang disahkan pada Kamis (20/3/2025) tetap berlandaskan pada ...
EKSEKUTIF

Ning Ita Ajak Semua PNS Pemkot Mojokerto Sukseskan Panca Cita

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari, mengajak seluruh pegawai negeri sipil (PNS) berkomitmen ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Rijanto Apresiasi Pemusnahan Ribuan Botol Miras di Mapolres Blitar

BLITAR – Menjelang Lebaran, Polres Blitar melaksanakan pemusnahan ribuan miras (minuman keras) hasil operasi pekat ...
KABAR CABANG

DPC Bojonegoro Bagikan Makanan Takjil Serentak di 28 Kecamatan

BOJONEGORO – DPC PDI Perjuangan membagikan makanan takjil dan paket sembako, Kamis (20/3/2025). Pembagian makanan ...