Selasa
20 Mei 2025 | 10 : 48

Bupati Maryoto Pastikan Tidak Ada Klaster Sekolah di Tulungagung

pdip-jatim-210928-maryoto-sidak-ptm

TULUNGAGUNG – Bupati Tulungagung Maryoto Birowo memantau beberapa sekolah yang melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas, Selasa (28/9/2021). Pemantauan dilakukan untuk memastikan tidak ada klaster sekolah dalam penularan Covid-19 di Kabupaten Tulungagung.

“Klaster sekolah tidak ada. Dan mudah-mudahan tidak ada seterusnya,” beber Maryoto, saat melakukan pemantauan di SMPN 3 Tulungagung.

Menurut dia, untuk mencegah klaster sekolah, Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tulungagung sudah melakukan berbagai upaya. Selain mengharuskan sekolah menerapkan 5 M, juga siswa dan guru dilakukan tes swab antigen secara acak.

“Sampling tes swab bagi siswa dan guru ini juga penting dilakukan. Apakah mereka benar-benar sudah sehat dari rumah,” paparnya.

Kader PDI Perjuangan ini merasa senang karena dari 40-an siswa SMPN 3 Tulungagung yang baru saja dipantaunya dan saat dilakukan tes swab antigen secara acak tidak ada yang hasilnya positif. “Semua negatif,” ucap dia senang.

Maryoto menambahkan, siswa dan guru di semua sekolah yang melaksanakan PTMT di Tulungagung akan dilakukan swab antigen secara acak. Tidak hanya di sekolah tertentu saja.

“Tujuannya agar tidak sampai terjadi penularan Covid-19 di sekolah. Apalagi kemarin untuk warga Tulungagung yang terkonfirmasi positif bertambah dua orang dan hari sebelumnya tujuh orang,” sebutnya. 

Dia menandaskan, pelaksanaan tes swab antigen secara acak di sekolah juga sebagai upaya memperbanyak pelaksanaan testing. “3T harus terus dilakukan. Testing, tracing dan treatment untuk memutus malta rantai penyebaran Covid-19,” terang kader PDI Perjuangan ini.

Dia pun yakin pekan depan Kabupaten Tulungagung akan berada di level 2 pemberlakuan PPKM. Alasannya, saat ini jumlah capaian vaksinasi dosis satu sudah di kisaran angka 43 persen dan untuk vaksinasi lansia juga terus bergerak naik menjadi 24 persen. (atu/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Banyuwangi Tinjau Lapang Perusahaan Paving, Pastikan Kualitas dan Kesiapan

BANYUWANGI – Komisi IV DPRD Banyuwangi melaksanakan tinjau lapangan ke beberapa perusahaan produk paving blok ...
KRONIK

Silaturahmi dengan Mahasiswa BIB, Ini Pesan Ketua DPRD Sumenep

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, meminta para mahasiswa asal Sumenep yang berada di luar daerah ...
KRONIK

Banyuwangi Surplus Hewan Kurban untuk Iduladha, Pasok Berbagai Daerah di Indonesia

BANYUWANGI – Menjelang Hari Raya Iduladha 2025, ketersediaan hewan kurban di Banyuwangi melebihi kebutuhan ...
LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...
MILANGKORI

Apresiasi Kirab Budaya Wisata Gogoniti, Erma Dorong Masyarakat Kembangkan Potensi Wisata Desa

BLITAR – Suasana Desa Kemirigede, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar pada Minggu (18/5/2025) mendadak ramai. ...