Senin
17 Februari 2025 | 11 : 44

Bersama Istri, Cabup Maryoto Gunakan Hak Pilih di TPS 01 Desa Sembon

PSX_20241127_121533-min

TULUNGAGUNG – Calon Bupati Tulungagung nomor urut 03, Maryoto Birowo, menggunakan hak pilihnya di TPS 01 Desa Sembon, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Tulungagung. Rabu (27/11/2024).

Dalam pelaksanaan pemungutan suara Pilkada Serentak 2024 ini, Maryoto didampingi istri, Siyuk Rihayati, tiba di TPS sekira pukul 08.21 WIB.

“Saat ini saya mengikuti pencoblosan, karena kami berstatus sebagai masyarakat Desa Sembon, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Tulungagung,” ujar Maryoto.

Menurutnya, dalam menyalurkan hak pilihnya di TPS 01 Desa Sembon, dirinya didampingi oleh Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) beserta pengawas tempat pemungutan suara (PTPS).

Sebagai Paslon Bupati dan Wakil Bupati Tulungagung 2024, dirinya menegaskan bahwa program unggulan dan komitmen dari Paslon Mardinoto adalah memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

“Dalam memberikan publik service kepada masyarakat Tulungagung, tentu saja Mardinoto akan membawa program yang betul-betul dibutuhkan masyarakat,” tuturnya.

Politisi PDI Perjuangan itu berharap, seluruh penyelenggara Pilkada Serentak 2024 bisa menaati seluruh peraturan yang berlaku dan masyarakat juga harus memahami sehingga tercipta suasana yang kondusif.

“Tentu saja memilih paslon nomor urut 03,” tandas Maryoto. (sin/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Terkesan Keindahan Bunga-bunga di Abu Dhabi, Megawati Apresiasi dan Kagum Atas Kemajuan UEA

ABU DHABI – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri bertemu Putra Mahkota Abu Dhabi Sheikh Khaled bin Mohamed bin ...
LEGISLATIF

Reses di Bulak, Ghoni Tampung Aspirasi Warga hingga Bahas Pelurusan Sejarah Sang Proklamator

SURABAYA – Anggota Komisi D dari Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am, menegaskan ...
EKSEKUTIF

Mas Ipin Ditunjuk Sebagai Pjs Ketua Umum APKASI

TRENGGALEK – Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) menunjuk Bupati Trenggalek Mochamad Nur ...
KRONIK

Madura Pop Talent 2025, Ajang Pencarian Bakat dan Penguatan Ekosistem Seni

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menggelar Madura Pop Talent 2025 untuk pelajar tingkat SMP/MTs dan ...
SEMENTARA ITU...

Tasyakuran Jelang Pelantikan, Mas Dhito Sampaikan Ini

KEDIRI – Mendekati akhir jabatan di periode pertamanya, sekaligus titik awal untuk melanjutkan pemerintahan di ...
KRONIK

Prabowo Kembali Jadi Ketua Umum Gerindra, Puan Ucapkan Selamat

ABU DHABI – Kongres Luar Biasa Partai Gerindra menetapkan Presiden Prabowo Subianto sebagai ketua umum 2025-2030. ...