SURABAYA – Wakil Ketua Komis B Bidang Perekonomian DPRD Surabaya Anas Karno mendukung dideklarasikannya Forum Kerukunan Sentra Wisata Kuliner Surabaya (FokusWKS) oleh Pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kota Surabaya.
Anas mengatakan SWK dan Dinas Koperasi Surabaya adalah mitra dari Komisi B DPRD Surabaya. Deklarasi ini adalah ide yang bagus karena ada wadah yang menunjang perekonomian UMKM.
“Saya sangat apresiasi perkumpulan ini. Saya akan menyampaikan keluhan para pelaku SWK dan UMKM kepada pihak terkait untuk bersama-sama memajukan perekonomian Surabaya,” kata Anas Karno, Rabu (1/9/2021).
Legislator yang juga Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya ini pun minta mulai dari pemerintahan tingkat kelurahan sampai pemkot untuk membeli produk SWK dan UMKM demi membantu meningkatkan perekonomian pelaku SWK dan UMKM.
“Saya juga meminta ke tingkat kelurahan sampai ke pemkot untuk membeli produk SWK dan UMKM untuk hidangan dalam semua agenda. Karena dari situ kita membangkitkan ekonomi Surabaya,” ujarnya.
Sementara itu, deklarasi Forum Kerukunan Sentra Wisata Kuliner Surabaya dilakukan di Sentra Wisata Kuliner (SWK) Siwalankerto. Deklarasi FokusWKS guna membangkitkan perekonomian UMKM di tengah pandemi Covid-19 ini dihadiri anggota DPRD Surabaya Anas Karno.
“Kami semua di sini untuk berupaya mengembalikan perekonomian UMKM dan SWK Surabaya yang selama ini mati suri dan mengalami kerugian sekitar 80 persen,” jelas ketua FokusWKS Poniman saat deklarasi.
Poniman mengatakan adanya Fokuswks juga untuk membantu program pemerintah menjadikan SWK sebagai salah satu ikon Surabaya dan mewujudkan perekonomian SWK yang kebih baik.
Dia juga berharap adanya pendampingan dari Pemkot Surabaya lebih proaktif. “Motto kami adalah bersama untuk maju, memajukan perekonomian SWK. Kami juga berharap adanya pendampingan yang lebih optimal dari Pemkot Surabaya terkait pemasaran, penjualan dan lain lain,” ujarnya. (red)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS