Jumat
09 Mei 2025 | 6 : 57

Abah Sanusi Raih Penghargaan Top Pembina BUMD 2021

pdip-jatim-210911-sanusi-top-bumd-1

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi menerima penghargaan Top Pembina BUMD 2021 dalam ajang Top BUMD Awards 2021. Kegiatan yang diberikan oleh majalah Top Business ini dihadiri secara langsung oleh Menteri BUMN Erick Thohir, di Dian Ballroom Hotel Raffles Jakarta, Jumat (10/9/2021)

Selain meraih penghargaan Top Pembina BUMD 2021, Pemkab Malang juga mendapatkan 3 penghargaan lainnya. Yakni Perumda Air Minum Tirta Kanjuruhan sebagai Top of the TOP BUMD 2021, Top BUMD Awards 2021 Bintang Lima, dan Direktur Utama Perumda Tirta Kanjuruhan Syamsul Hadi dinobatkan sebagai TOP CEO BUMD 2021.

“Prestasi ini tentu akan menjadi motivasi jajaran yang ada di Pemerintah Kabupaten Malang untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terhadap masyarakat,” jelas HM Sanusi dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (11/9/2021).

Dirinya juga mengapresiasi kinerja optimal dari Perumda Tirta Kanjuruhan selama ini.  Sehingga berhasil meraih corporate rating yang tinggi dalam kegiatan tersebut. Tentunya dengan menyajikan keberhasilan dan pencapaian perusahaan.

Menurutnya, keberhasilan memborong empat penghargaan sekaligus ajang Top Business Awards ini merupakan hasil kerja keras dan kerjasama dari seluruh pihak yang ada di jajaran Pemkab Malang, dan berbagai elemen yang terlibat mendorong kemajuan Perumda Tirta Kanjuruhan.

”Perumda Tirta Kanjuruhan memiliki kinerja BUMD Air Minum Terbaik di Jawa Timur sekaligus Peringkat 3 Tingkat Nasional untuk Kategori Pelanggan lebih dari 100 ribu SR di masa pandemi dan tercatat sebagai Best Practice Program Hibah Air Minum Perkotaan tahun 2021,” bebernya.

Melalui penghargaan yang diterima Perumda Tirta Kanjuruhan ini, Sanusi berharap, dapat menjadi pelecut semangat untuk terus memperbaiki diri dan memberikan kinerja yang maksimal. Sehingga bisa memberikan kontribusi lebih besar bagi pertumbuhan perekonomian daerah.

“Prestasi ini untuk memacu BUMD di Kabupaten Malang untuk lebih berkreasi dan bekerja keras sehingga bisa memberikan terbaik warga Kabupaten Malang. BUMD menjadi tumpuan harapan masyarakat untuk mengembangkan usaha di daerah,” terang politisi PDI Perjuangan yang akrab Abah Sanusi tersebut.

Sebagai informasi, kegiatan TOP BUMD Awards tahun 2021 ini diikuti oleh 200 BUMD terbaik, yang sebelumnya sudah melalui proses seleksi dari total 1.150 BUMD se-Indonesia.

Sanusi juga berharap Perumda Tirta Kanjuruhan dapat menjadi rujukan benchmarking bagi PDAM dan perumda lainnya sehingga dapat memberikan manfaat lebih kepada masyarakat. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Husen Temui Demo Mahasiswa Menyoal Pendidikan di Lamongan

LAMONGAN – Wakil Ketua II DPRD Lamongan, Husen, memberikan tanggapan konstruktif atas aksi unjuk rasa yang digelar ...
KRONIK

Bupati Fauzi Kukuhkan Pengurus Patot’s, Ini Peran dan Fungsinya dalam Kesenian Tradisional

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep berkomitmen untuk mengembangkan dan memajukan potensi seni ...
PEREMPUAN

Mbak Nia Dorong Penguatan Posyandu Lewat Kolaborasi dan Insentif Kader

SUMENEP – Ketua TP PKK Kabupaten Sumenep, Nia Kurnia Fauzi, mendorong penguatan peran Posyandu melalui sinergi ...
SEMENTARA ITU...

Dukung Program Swasembada Pangan, Bupati Fauzi Blusukan Tanam Padi Bersama Petani

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menunjukkan komitmennya memperkuat ketahanan pangan sebagai upaya ...
EKSEKUTIF

Bupati Lukman Terima Keluhan Aliansi Guru Honorer, Komitmen Perjuangkan Kesejahteraan Pendidik

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan menyatakan kesiapannya untuk memperjuangkan aspirasi dan ...
KRONIK

BEC Angkat Tradisi ‘Ngelukat’ Osing, Masyarakat Antusias Ikuti Audisi

BANYUWANGI – Agenda wisata Banyuwangi Festival terus digeber Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi. Tahun ini, ...