PONOROGO – Jemaah haji asal Ponorogo telah tiba di Tanah Air. Sebanyak 194 jemaah itu tergabung dalam kloter enam Embarkasi Surabaya. Kedatangan mereka disambut langsung oleh Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, di Kantor Kementerian Agama Ponorogo, Selasa (19/7/2022) malam.
Dengan penuh rasa syukur dan haru, Bupati Sugiri menyambut hangat para jemaah dengan memeluknya. Ia mengungkapkan rasa bahagianya atas pulangnya jemaah haji dalam keadaan selamat dan sehat wal afiat.
“Selamat datang di Tanah Air. Selamat bertemu keluarga kembali dan semoga menjadi haji yang mabrur,” ucap Kang Giri, sapaan akrab Bupati Sugiri.

Kang Giri berharap, kepulangan mereka ke Bumi Reog mampu memberikan panutan yang baik. Apalagi, dikatakan Kang Giri, 40 malaikat turut mendampingi mereka.
“Semoga mampu memberikan pengaruh kebaikan untuk Ponorogo dan mabrur untuk Kabupaten Ponorogo,” jelas politisi PDI Perjuangan itu.
Sementara itu, Kepala Kemenag Ponorogo, Moh. Nurul Huda, mengatakan, pelaksanaan haji tahun ini luar biasa dan berjalan lancar.
“Untuk pelayanan dalam segala hal luar biasa. Tidak ada jemaah haji yang seheboh dan sehebat di Indonesia. Karena diurusi sama pemerintah,” bebernya.
Meskipun begitu, ada satu jemaah haji yang terpaksa tertinggal di Jeddah. Ia adalah Hj Sainem (64), warga Kecamatan Bungkal, Ponorogo mengalami hipoksia dan masih dirawat sampai pulih.
“Mudah-mudahan, semoga sembuh dan segera pulang ikut kloter berikutnya. Ada petugas yang mendampinginya di sana,” pungkasnya. (jrs/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS