Minggu
20 April 2025 | 4 : 52

Pasangan Lukman-Fauzan Unggul Telak dalam Rekapitulasi KPU Bangkalan

PDIP-Jatim-Abdul-Hafid-06122024

BANGKALAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bangkalan menyelesaikan rekapitulasi hasil penghitungan suara untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Rabu (4/12/2024) malam.

Hasilnya, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan, Lukman Hakim dan Moch. Fauzan Jakfar, berhasil meraih kemenangan telak atas lawannya, Mathur Husyairi dan Jayus Salam.

Lukman Hakim dan Moch. Fauzan Jakfar memperoleh total suara sebanyak 319.072, sementara Mathur Husyairi dan Jayus Salam hanya mengumpulkan 211.201 suara.

Abdul Hafid, perwakilan Tim Pemenangan Lukman-Fauzan, menyampaikan rasa syukur atas kemenangan paslon mereka di Pilkada Bangkalan.

Menurutnya, pencapaian tersebut hasil gotong royong tim yang telah bekerja dengan maksimal dan juga bentuk kepercayaan dari masyarakat Bangkalan.

“Secara real count, Lukman-Fauzan telah ditetapkan sebagai pemenang dengan memperoleh 319.072 suara,” ujar Hafid di Bangkalan, Kamis (5/12/2024).

Hafid juga menegaskan, pihaknya berharap, Lukman Hakim dan Moch. Fauzan Jakfar dapat menjalankan amanah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan periode 2024-2029, dengan baik dan dapat mewujudkan Bangkalan yang maju dan sejahtera.

“Kami akan selalu mengingatkan agar Lukman-Fauzan tidak melupakan visi dan misi mereka, serta dapat merealisasikannya dengan baik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bangkalan,” tutur politisi PDI Perjuangan itu.

Sementara itu, Komisioner KPU Bangkalan, Bahirudin, menjelaskan, dengan selesainya rekapitulasi di tingkat kabupaten, proses penghitungan suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan 2024 sudah dinyatakan selesai.

Proses selanjutnya, tambahnya, penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan terpilih, yang akan dilakukan setelah tidak ada gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK).

“Tahapan berikutnya adalah penetapan pasangan bupati dan wakil bupati terpilih, yang akan dilakukan, jika tidak ada gugatan yang masuk ke MK,” jelasnya. (set)

 

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...
HEADLINE

Megawati Harap Riset Bunga Anggrek “Kimilsungia” Terus Dikembangkan

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berharap riset terhadap bunga Kimilsungia terus dikembangkan di ...
EKSEKUTIF

Bunda Indah – Mas Yudha Pastikan Jalan-jalan Rusak Diperbaiki dengan Dana P-APBD 2025

LUMAJANG – Pemerintah Kabupaten Lumajang menunjukkan komitmennya dalam merespons kebutuhan infrastruktur ...
RUANG MERAH

Filsafat Kritik pada Otoritas Politik

Oleh Dr. Aries Harianto* MENGIANG di telinga dan rapi dalam lipatan memori, ketika Ibu Mega melarang para kepala ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Fauzi Terima Penghargaan Tokoh Inspiratif: Sumenep Penting dalam Pelestarian Keris

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, dianugerahi penghargaan Tokoh Inspiratif oleh Sekretariat ...
SEMENTARA ITU...

Wali Kota Mojokerto Tinjau Pasar Hewan Sekarputih, Siapkan Revitalisasi dan Peningkatan IPAL

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari (Ning Ita), meninjau langsung aktivitas dan fasilitas di Pasar ...