Rabu
26 Maret 2025 | 6 : 01

Reses di Bulan Ramadan, Buwang Serap Aspirasi Warga dan Santuni Anak Yatim

IMG-20250322-WA0042_copy_754x536

LAMONGAN – Anggota DPRD Lamongan Fraksi PDI Perjuangan Ahmad Umar Buwang SH menggelar Reses Tahap I tahun 2025. Acara di Daerah Pemilihan (Dapil) IV Lamongan dengan penuh nuansa kebersamaan di bulan suci Ramadan, Sabtu (22/3/2025).

Tidak sekadar menyerap aspirasi, Mas Buwang juga mengajak warga untuk berbuka puasa bersama serta memberikan santunan kepada anak yatim piatu.

Dalam kesempatan tersebut, Mas Buwang menegaskan bahwa reses bukan hanya ajang formalitas, tetapi momentum penting untuk mendengarkan langsung kebutuhan masyarakat.

Sebagai kader PDI Perjuangan, Mas Buwang akan terus berkomitmen menjalankan instruksi Ketua Umum Hj. Megawati Soekarnoputri untuk selalu hadir di tengah masyarakat.

“Reses ini menjadi momen penting bagi saya untuk menyerap aspirasi warga. Saya ingin memastikan kebijakan yang diambil benar-benar berdampak nyata bagi masyarakat Dapil IV Lamongan,” ujar Mas Buwang.

Berbagai aspirasi pun disampaikan warga, mulai dari persoalan infrastruktur, pendidikan, hingga pemberdayaan ekonomi lokal.

“Setiap masukan dan aspirasi mereka akan saya diperjuangkan. Agar dapat direalisasikan dalam bentuk kebijakan yang bermanfaat,” katanya

Selain berdialog dengan masyarakat, kegiatan ini juga diisi dengan santunan anak yatim piatu sebagai wujud kepedulian sosial. Kehangatan dan kebersamaan terasa dalam acara yang berlangsung khidmat ini, mempererat tali silaturahmi antara wakil rakyat (legislator) dan konstituennya.

Reses ini pun mendapat apresiasi dari masyarakat yang hadir. Mereka berharap aspirasi yang telah disampaikan bisa segera ditindaklanjuti demi kemajuan daerah.

“Amanah yang diberikan kepada saya akan saya jalankan dengan penuh tanggung jawab. Saya akan terus berusaha memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” ucap Mas Buwang. (mnh/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Antisipasi Lonjakan Sampah Lebaran, Bupati Fauzi Keluarkan Surat Edaran Pengendalian Sampah

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep mengeluarkan Surat Edaran (SE) terkait pengendalian sampah selama ...
LEGISLATIF

Agus Wicaksono Sosialisasi Hal Toleransi dan Keberagaman

LUMAJANG – Dalam suasana Ramadhan, H. Agus Wicaksono, S.Sos, anggota DPRD Provinsi Jawa Timur terus menyapa ...
SEMENTARA ITU...

Pastikan Pasokan Elpiji Aman Jelang Lebaran, Ning Ita Sidak Pangkalan

MOJOKERTO – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari melakukan inspeksi mendadak ...
LEGISLATIF

Wahyudi Minta APH Tindak Tegas Oknum Travel Penjual Tiket Mudik Gratis

SUMENEP – Wakil Ketua Komisi III DPRD Sumenep, Wahyudi, meminta aparat penegak hukum (APH) untuk memberantas ...
KRONIK

Bupati Lukman dan PUDAM Salurkan Ribuan Paket Sembako untuk Pasukan Kuning

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, didampingi Wakil Bupati Bangkalan, Moh. Fauzan Ja’far, menyalurkan ...
LEGISLATIF

Puan Minta Aparat Usut Tuntas Teror Paket Kepala Babi ke Kantor Media Tempo

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani minta aparat penegak hukum mengusut tuntas teror paket yang dikirimkan ke ...