Rabu
12 Maret 2025 | 11 : 26

Reses, Edi Sosialisasikan Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

pdip-jatim-dprd-jember-300721-a-cahyo-edy-purnomo
Edi Cahyo Purnomo. Ft: nusadailiy.com

JEMBER – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember, Edi Cahyo Purnomo, melaksanakan reses dengan menggelar Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Desa Sumber Pinang, Kecamatan Pakusari, Jember, Jumat (17/11/2023).

Menurut Edi, kegiatan yang bertema Pancasila dan persatuan itu bertujuan untuk memberikan semangat dan pemahaman akan pentingnya Pancasila sebagai dasar bernegara sekaligus falsafah dalam berbangsa dan bernegara. Selain itu, sosialisasi juga dimaksudkan sebagai wadah bersilaturahim dengan warga.

“Maksud dan tujuan saya ke sini adalah untuk silaturahim sekaligus sosialisasi wawasan kebangsaan. Wawasan kebangsaan ini adalah program dari DPRD Kabupaten Jember untuk memperkenalkan kepada masyarakat sekitar,” ujarnya.

Edi menambahkan, agenda kegiatan seluruh anggota DPRD Jember saat ini adalah kegiatan yang memang secara konstitusi sudah sesuai dengan aturan dan undang-undang. Ia juga menjelaskan, DPRD punya hak tupoksi. Pertama, legislasi; kedua, budgeting; dan ketiga, kontrol dan pengawasan.

“Kegiatan hari ini fungsi kami sebagai pembuat aturan atau legislasi. Ada 7 raperda yang kami bahas hari ini. Salah satunya Raperda tentang Pendidikan Pancasila dan wawasan Kebangsaan. Ini adalah raperda yang diinisiasi atau yang diusulkan oleh Fraksi PDI Perjuangan,” jelasnya.

Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Jember itu berharap, masyarakat dapat memberi masukan agar ke depan, raperda tersebut dapat disempurnakan dan dijalankan dengan bersama.

“Dengan adanya sosialisasi ini, saya berharap masukan-masukan dari masyarakat dan masukan dari masyarakat ini nanti bisa masuk di dalam perda. Ini kan masih tahap perencanaan rancangan kami. Jadi, misalkan nanti setelah itu jadi perda, masyarakat betul-betul bisa berdampak dan dirasakan oleh masyarakat,“ tandasnya. (alfian/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Suratun Nasikhah Sampaikan Pokir DPRD Kabupaten Blitar, 3 Hal Ini Jadi Prioritas Utama

BLITAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar menggelar rapat raripurna dengan agenda penyampaian ...
KRONIK

Sinergikan CSR, Bupati Lukman Minta Pengelolaan Program Sesuai Kebutuhan Masyarakat

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menegaskan bahwa pengelolaan program Corporate Social Responsibility ...
EKSEKUTIF

Sosialisasi Program Prioritas Banyuwangi, Bupati Ipuk Keliling Masjid

BANYUWANGI – Pada bulan Ramadan, Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, melakukan keliling masjid-masjid untuk ...
SEMENTARA ITU...

Pemkot Surabaya Integrasikan Aduan yang Masuk DPRD dengan Aplikasi WargaKu

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya mempercepat pelayanan publik, salah satunya dalam penyelesaian aduan ...
SEMENTARA ITU...

Jelang Lebaran, Ning Ita Salurkan Bansos kepada Ratusan Tukang Becak

MOJOKERTO – Pemkot Mojokerto memberikan bantuan sosial berupa uang tunai kepada 301 tukang becak, Selasa ...
LEGISLATIF

Komisi B DPRD Jember Bakal Sidak Perumahan yang Fasum Fasosnya Tak Penuhi Standar

JEMBER – Komisi B DPRD Jember bakal sidak lokasi perumahan yang fasilitas umum (fasum) dan fasilitas sosial ...