Sabtu
19 April 2025 | 3 : 23

Wujudkan Partai Pelopor, PDI Perjuangan Kota Batu Silaturahmi ke Semua Anak Ranting

PDIP-Jatim-DPC-Batu-05022022

BATU – DPC PDI Perjuangan Kota Batu menyelenggarakan kegiatan konsolidasi bersama seluruh jajaran Ranting dan Anak Ranting. Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Batu, Saifuddin Zuhri, mengatakan, pihaknya mencanangkan kegiatan itu dalam rangka melakukan silaturrahim dengan kader-kader banteng di tiap Ranting.

Hal tersebut diselenggarakan untuk menjalin sinergitas dan menggalang soliditas gerakan dari tingkat DPC hingga Anak Ranting, sehingga arah gerak PDI Perjuangan di Kota Batu ini selaras dengan tujuan yang sama.

“Alhamdulillah, sampai dengan saat ini, kami sudah menyelesaikan konsolidasi sudah sampai setengah dari total ranting yang ada di Kota Batu. DPC PDI Perjuangan Kota Batu, akan terus keliling mengunjungi Ranting dan Anak Ranting, untuk konsolidasi dan menyerap aspirasi dari kawan-kawan semua,” Saifuddin, Sabtu (5/2/2022).

Dalam kegiatan konsolidasi tersebut, DPC PDI Perjuangan Kota Batu bersama dengan pilar-pilar Partai, baik yang berada di lembaga legislatif maupun eksekutif, masing-masing menyampaikan rencana program dan kebijakannya.

“Sekaligus kita juga melakukan serap dan sambung aspirasi yang muncul dari Ranting dan Anak Ranting, agar kader-kader kita di eksekutif dan legislatif bisa mengawal hal tersebut,” ujarnya.

Fudin, sapaan akrabnya, meminta para kader PDI Perjuangan di tingkat Ranting dan Anak Ranting untuk bisa menjalin komunikasi dan kolaborasi yang baik dengan DPC Partai. Menurutnya, Ranting dan Anak Ranting adalah garda terdepan partai di tengah masyarakat.

Sehingga, berbagai problematika yang dihadapi langsung oleh masyarakat dalam kesehariannya. Maka diharapkan jajaran pengurus partai di Kota Batu dapat menjadi telinga Partai untuk memahami kondisi real masyarakat.

“Salah satu fungsi Partai adalah penyambung aspirasi rakyat. Semoga PDI Perjuangan bisa terus istiqomah dalam mendengarkan, menyerap, dan merealisasikan aspirasi masyarakat,” ujar Pria yang juga menjabat sebagai Sekretaris PA GMNI Jawa Timur tersebut.

Sebagai upaya untuk mendekatkan Partai dengan masyarakat, PDI Perjuangan yang dikenal sebagai partainya “wong cilik” harus benar-benar bergerak bersama-sama mereka.

“Sebagai sebuah partai pelopor, yang menjadi pemimpin dalam upaya mewujudkan kesejahteraan rakyat Indonesia,” pungkasnya. (ace/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...