Selasa
26 November 2024 | 3 : 35

Warga Keluhkan Perbaikan Jalan hingga Seragam TPQ, Hermanto Siap Perjuangkan

PDIP-Jatim-Hermanto-17072023

BANYUWANGI – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Hermanto, S.E., menggelar kegiatan reses tahap II tahun 2023 dengan menyerap aspirasi masyarakat di Lingkungan Wonosari Kelurahan Sobo, Banyuwangi, Jum’at (13/07/2023).

Pada kesempatan itu, Hermanto berdialog langsung dengan masyarakat. Ia memaparkan tugas pokok dan fungsi dirinya sebagai anggota dewan. Masyarakat pun memanfaatkan kesempatan tersebut untuk manyampaikan aspirasi dan masukan. Di antaranya, perihal perbaikan infrastruktur jalan lingkungan (pavingisasi), tanggul penahan banjir rob, sarana prasarana persiapan destinasi wisata hingga seragam TPQ.

”Masyarakat menyampaikan beberapa aspirasi, di antaranya pavingisasi jalan, tanggul penahan banjir rob, hingga permintaan bantuan sarpras destnasi wisata yang dikelola warga setempat,” ujar Hermanto.

Menurut Hermanto, aspirasi yang telah disampaikan oleh masyarakat tentunya akan diperjuangkan dengan maksimal guna mensejahterakan masyarakat.

“Segala aspirasi, baik itu keluhan dan hal-hal yang dibutuhkan masyakarat tentunya akan saya perjuangkan dengan maksimal,“ jelasnya.

Mantan Ketua DPRD Banyuwangi itu juga berharap masyarakat untuk tetap menjaga kerukunan dan persaudaran menjelang Pemilu tahun 2024. Perbedaan pandangan maupun pilihan di alam demokrasi merupakan hal lumrah. Kedewasaan dalam menentukan pilihan serta saling menghormati perbedaan pilihan dalam berdemokrasi menjadi keharusan.

”Yang paling penting dan selalu digelorakan adalah seluruh elemen masyarakat harus memiliki semangat dan komitmen untuk terus menjaga dan mempertahankan nilai persatuan dan persaudaraan, silang pendapat dan perbedaan pilihan dalam pesta demokrasi lima tahunan adalah hal yang biasa,” tuturnya.

Hadir dalam kegiatan reses tersebut tokoh masyarakat Kelurahan Sobo, Babinsa, Bhabinkantibmas, kelompok perempuan, dan organisasi pemuda setempat. (aras/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...