Sabtu
19 April 2025 | 10 : 56

“Terima Kasih Baguna Magetan, Sukarela Antar Jemput Anak Kami Terapi”

pdip-jatim-dpc-magetan-020921-baguna-a
Ibu Sunarsih, warga Desa baluk Kecamatan Karangrejo, memanfaatkan layanan antar jemput gratis ambulans Baguna DPC PDI Perjuangan Magetan untuk keperluan terapi anaknya di salah satu klinik di Kecamatan Magetan, Kamis (2/9/2021).

MAGETAN – Tim Badan Penangggulangan Bencana (Baguna) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Magetan kembali melaksanakan tugas kemanusiaan. Kali ini mengantar-jemput terapi seorang anak asal Desa Baluk Kecamatan Karangrejo ke tempat terapi di Kecamatan Magetan.

Kepala Baguna Magetan, Angga Gunarto, Kamis (2/9/2021) mengatakan, pihaknya masih terus menyiagakan para relawan dalam melayani rakyat. Kali ini, melayani warga Desa Baluk, Ibu Sunarsih dan anaknya yang menjalani terapi di salah satu klinik di Kecamatan Magetan.

Alhamdulillah, setelah beberapa terapi anak dari Bu Sunarsih sudah mulai menampakkan kemajuan kesehatannya,” ujar Angga Gunarto.

Diungkapkan Angga Gunarto, aktivitas antar jemput anak dari Bu Sunarsih dalam menjalani terapi tiap dua minggu sekali dilakukan secara rutin sejak beberapa waktu lalu. “Tiap dua Minggu sekali terapi ke Magetan dengan menggunakan ambulans Baguna DPC PDI Perjuangan Magetan,” kata Angga.

Para relawan Baguna, kata Angga, merasa senang bisa melayani masyarakat. Apalagi di masa pandemi seperti saat ini yang dampaknya luar biasa terutama pada masyarakat kecil.

“Apakah itu mengantar atau menjemput pasien, antar jenazah ke pemakaman adalah bagian dari tugas kami (Baguna) dalam menjalankan misi kemanusiaan seperti diamanatkan Partai,” katanya.

Sementara itu, Bu Sunarsih mengungkapkan dirinya sangat terbantu oleh Tim Baguna. “Saya sekeluarga mengucapkan terima kasih kepada tim Baguna yang ikhlas dan sukarela membantu proses pengobatan anak saya,” ungkap Sunarsih.(rud/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...