Selasa
26 November 2024 | 3 : 34

Sengkuyung Hattrick, Abdi Edison: Repdem Jatim Sudah Bergerak!

pdip-jatim-211107-edison

BATU – Ketua DPD Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Jawa Timur, Abdi Edison, mengatakan, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah mengamanatkan kepada seluruh kader Banteng untuk hattrick di Pemilu 2024.

Instruksi Ketua Umum Partai itu, kata Edison, sebagai perintah yang harus dijalankan semua elemen di PDI Perjuangan.

“Termasuk kita di Repdem, sebagai organisasi sayap Partai, bersama-sama elemen lainnya, harus menjalankan, dan mewujudkan PDI Perjuangan hattrick, menang berturut-turut untuk kali ketiga,” tandas Edison.

Penegasan itu dia sampaikan, di sela acara Pendidikan Kader Pratama gelombang ke-5 di Wisma Perjuangan, Oro-oro Ombo, Kota Batu, Minggu (7/11/2021). Sekolah kader yang digelar Badiklada DPD PDI Perjuangan Jatim ini diikuti 117 anggota Repdem se-Jatim.

Menurutnya, untuk menyongsong Pemilu 2024, Repdem Jatim sudah bergerak dengan melakukan penataan, menyusun, dan merapikan jajaran kepengurusan di setiap kabupaten/kota. Pihaknya juga bakal menggelar rapat kerja daerah (rakerda) pada Senin (8/11/2021).

Dia menambahkan, untuk mempersiapkan barisan sayap partai yang kompeten, Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Repdem telah merumuskan sebuah peta jalan Repdem tahun 2019-2024 yang dirupakan dalam bentuk 4 pilar.

4 Pilar Repdem tersebut antara lain penataan kelembagaan dan penguatan struktur; akselerasi transformasi aktivis kemasyarakatan menjadi kader partai; penguatan peran Repdem dalam tugas kepartaian; dan penguatan peran Repdem dalam perpolitikan nasional.

“Keempat pilar ini menjadi sebuah ikhtiar dan upaya untuk menggelorakan spirit untuk kembali bekerja bersama dengan rakyat,” tegasnya. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...