BANYUWANGI – Wakil Bupati Banyuwangi, H. Sugirah, meresmikan pasar rakyat tematik di Desa Labanasem, Kecamatan Kabat, Sabtu (19/2/2022). Tidak seperti pasar pada umumnya yang menjual aneka kebutuhan sehari-hari, pasar rakyat tematik yang diinisiasi oleh masyarakat Desa Labanasem ini, hanya khusus menjual aneka olahan pelasan dari biota laut dan air tawar.
Dalam sambutannya, Sugirah mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi inisiatif warga dalam merintis pasar pelasan tersebu. Menurutnya, pasar tersebut memiliki ciri khas tersendiri dan mampu menjadi daya tarik untuk mendongkrak aktivitas ekonomi.
“Inisiatif warga Desa Labanasem yang berhasil mendirikan pasar tematik ini, merupakan hal yang patut diapresiasi. Dengan keunikannya yang hanya menjual olahan pelasan ini, saya yakin pasar ini mampu mendongkrak ekonomi warga,” kata Sugirah.
Bendahara DPC PDI Perjuangan Banyuwangi tersebut menyampaikan, inovasi pasar rakyat itu juga selaras dengan konsep Banyuwangi Rebound yang digalakkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi, sebagai salah satu pilar pemulihan ekonomi di Bumi Balambangan.
“Esensi Banyuwangi Rebound itu adalah gerak bersama. Salah satu tujuan besarnya adalah memulihkan ekonomi. Sebab itu, program Banyuwangi Rebound itu harus ada keterlibatan aktif dari warga, yang salah satunya dengan menumbuhkan pasar rakyat yang diinisiasi langsung oleh warga ini,” jelas Sugirah.
Lebih lanjut, politisi PDI Perjuangan yang akrab disapa Pakde Sugirah ini pun mengajak masyarakat agar terus berinovasi memanfaatkan potensi yang ada di sekitar serta bersinergi bersama pemerintah sebagai sarana membangun kemandirian ekonomi.
“Saya berharap dengan terbentuknya pasar tematik ini dapat menjadi motivasi bagi masyarakat lain dapat kreatif memanfaatkan potensi yang ada, untuk kemudian diinovasikan menjadi saran untuk membangun kemandirian ekonomi. Tentunya, dalam mengembangkan hal tersebut tidak bisa berjalan sendiri, perlu sinergi yang baik antara warga dan pemerintah,” pungkasnya. (ryo/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS