Sabtu
19 April 2025 | 9 : 03

Resmi, Partai Gerindra Dukung Duet Achmad Fauzi-KH Imam Hasyim untuk Pilkada Sumenep

PDIP-Jatim-Duet-Fauzi-Imam-14082024

SURABAYA – Partai Gerindara secara resmi memberikan dukungan kepada pasangan Achmad Fauzi Wongsojudo-KH Imam Hasyim (Faham) untuk Pilkada Sumenep.

”Kami (memberikan rekomendasi) melihat rekam jejak dan prestasi Sumenep sekarang. Kami yakin sangat tepat untuk melanjutkan kepemimpinannya,” ujar Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur, Anwar Sadad, seusai menyerahkan surat rekom di Kantor DPD Gerindra Jawa Timur, Selasa (13/8/2024) malam.

Menurut Sadad, pemberian rekomendasi kepada Fauzi-Imam tentu bukan tanpa alasan. Partai Gerindra sudah melihat berbagai prestasi yang ditorehkan Bupati Fauzi. “Agar Fauzi melanjutkan kembali kepemimpinannya di Kota Keris,” jelasnya.

Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, menyampaikan banyak terima kasih kepada Partai Gerindra.

”Atas dukungan ini, saya sangat berterima kasih kepada DPD Gerindra Jawa Timur,” ucapnya.

Fauzi juga menegaskan komitmennya untuk menjaga amanah dari parpol yang telah memberikan dukungan. Tak terkecuali Partai Gerindra. ”Siap melanjutkan program-program yang sudah berjalan,” katanya.

Untuk diketahui, pasangan Fauzi-Imam sudah mendapat dukungan dari banyak parpol. Di antaranya, PDI Perjuangan, PKB, Partai Demokrat, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Bulan Bintang (PBB) dan Partai Gerindra.(set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...