Minggu
20 April 2025 | 6 : 58

RDP dengan Dinsos Jember, Komisi D Keluhkan Pembaharuan DTKS

PDIP-Jatim-Edi-Cahyono-09062023

JEMBER – Pembaharuan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk masyarakat yang tercatat sebagai penerima manfaat atau bantuan sosial (Bansos) masih terbilang lemah, terutama saat penyaluran bantuan.

Hal itu mengemuka saat Komisi D DPRD Jember melakukan rapat dengar pendapat (RDP) dengan Dinas Sosial Kabupaten Jember di ruang Komisi D, Jum’at (9/6/2023).

Dari sekitar 2,5 juta jiwa warga Jember, ada sekitar 500 ribu jiwa di antaranya yang masuk dalam DTKS. Dari 500 ribu jiwa itu, ada sekitar 32 ribu jiwa sudah masuk kategori di-down grade (tidak bisa lagi menerima bantuan). Tetapi kenyataannya data tersebut tak kunjung diperbaharui.

Sekretaris Komisi D DPRD Jember, Edi Cahyo Purnomo, mengungkapkan, persoalan data-data itu seakan menjadi persoalan laten yang mengakar sejak lama di setiap periode pemerintahan di Kabupaten Jember.

“Kami nanti akan tetap koordinasi dengan Dinsos untuk rencana mendatangi Pusat Data dan Informasi (Pusdatin),” ujar Edi.

Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Jember itu menambahkan, akurasi data itu sangat menentukan tingkat kebermanfaatan bantuan yang disalurkan dari pemerintah ke masyarakat.

“Kami meminta kejelasan, mengapa data warga Jember di DTKS itu tidak update. Agar setiap penyaluran bantuan berikutnya bisa lebih tepat sasaran,” tandasnya. (alfian/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Wali Kota Mojokerto Tinjau Pasar Hewan Sekarputih, Siapkan Revitalisasi dan Peningkatan IPAL

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari (Ning Ita), meninjau langsung aktivitas dan fasilitas di Pasar ...
LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...