Jumat
14 Maret 2025 | 12 : 18

PDIP Lamongan Terus Gotong Royong Lawan Pagebluk Corona

pdip-jatim-dpc-lamongan-sembako-1

LAMONGAN – DPC PDI Perjuangan Lamongan di tengah pandemi Covid-19 terus membagikan bantuan sembako bagi warga terdampak. Hal itu sebagai komitmen PDI Perjuangan untuk terus bersama rakyat, bergotong royong melawan pagebluk Covid-19.

Pada Rabu (15/7/2020) kemarin, DPC PDI Perjuangan Lamongan membagikan bantuan di dua titik yakni Dusun Kedepek dan di Balai Desa Kedungrembug. Kegiatan itu mendistribusikan 220 paket sembako.

“Sesuai instruksi DPP yang kami realisasikan selama ini. Jangan sampai di tengah pandemi ini, rakyat berjuang sendiri,” ujar Saim, ketua DPC PDI Perjuangan Lamongan.

Menurut Saim, yang disalurkan pihaknya tidak begitu seberapa. Akan tetapi, tambah Saim, adalah wujud kepedulian partai terhadap masyarakat yang sedang dalam kesulitan ekonomi atas dampak virus Corona.

“Saya berharap, Bapak-ibu tetap memerhatikan protokoler kesehatan. Pakai masker, jaga jarak dan sering cuci tangan. Dengan gotong royonglah, kita bisa mencegah penyebaran covid-19 ini,” jelas politisi kawakan PDI Perjuangan Lamongan, yang menjadi kandidat calon wakil bupati dalam pilkada mendatang ini.

Sementara itu Ratna Marhaeni, ketua fraksi PDI Perjuangan DPRD Lamongan yang turut serta dalam kegiatan bakti sosial tersebut juga mengatakan, bahwa pihaknya tidak akan berhenti sampai pandemi ini benar-benar berakhir.

“Kami ada karena rakyat. Maka kehadiran kami di sini bentuk wujud nyata bahwa partai kami ini ada dan selalu bersama rakyat untuk saling berbagi, secara gotong royong bersama seluruh anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Lamongan,” jelas Ratna. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Rakor Bersama RSUD dr. Iskak, Dio Soroti Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat

TULUNGAGUNG – Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Tulungagung, Dio Jordy Alvian, mengatakan bahwa komisinya berkomitmen ...
LEGISLATIF

Buktikan Janji Politik, Legislator Banteng Malang Ini Realisasikan Jalan Makam

MALANG – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Malang, Abdul Qodir membuktikan janji politiknya kepada ...
EKSEKUTIF

Wabup Antok Tinjau Gerakan Pasar Murah, Pastikan Daya Beli Masyarakat Tetap Stabil

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko meninjau pelaksanaan gerakan pasar murah di Alun-alun Merdeka Ngawi. ...
KRONIK

Bupati Lukman Serahkan Bantuan untuk Guru Ngaji dan Warga Kurang Mampu

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menyerahkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara ...
EKSEKUTIF

Mas Dhito Berharap Penyusunan Arah Pembangunan Berdampak Nyata Bagi Masyarakat Kediri

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana menyebut capaian pembangunan di Kabupaten Kediri beberapa tahun terakhir ...
KRONIK

Optimalisasi Pajak Daerah, Banyuwangi Jalin Kerjasama dengan Dirjen Pajak dan DJPK

BANYUWANGI – Dalam rangka menggali potensi pendapatan daerah sebagai salah satu sumber pembiayaan pembangunan, ...