Minggu
23 Maret 2025 | 6 : 15

PDI Perjuangan Sesalkan Pem-bully-an terhadap Gus Mus

pdip-jatim-hasto-di-kota-batu

pdip-jatim-hasto-di-kota-batuJAKARTA – Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyato mengatakan, partainya sangat menyesalkan tindakan yang tidak berkeadaban dengan mem-bully bahkan hujatan terhadap ulama karismatik, KH Mustofa Bisri yang akrab disapa Gus Mus.

‎Menurut Hasto, bagi PDI Perjuangan, Gus Mus merupakan sosok pemimpin kultural keagamaan yang mampu menciptakan keteduhan.

“Senyum beliau sungguh menyejukkan dengan tatapan mata penuh kelembutan yang mampu meredamkan gejolak amarah. Hujatan kepada Gus Mus seperti yang dilakukan saudara Pandu Wijaya, yang merupakan karyawan BUMN tersebut, sangat tidak bisa diterima,” ujar Hasto Kristiyanto, dalam keterangannya kepada media, Jumat (25/11/2016).

Untuk itu, kata Hasto, PDI Perjuangan mengajak semua pihak untuk menggunakan media sosial dengan penuh tanggung jawab. Medsos harus menjadi instrumen membangun peradaban yang saling menghormati, mewartakan kebenaran, dan menyuarakan suara rakyat dengan sejujur-jujurnya.

“Jangan menggunakan medsos untuk alat penghujat,” imbaunya.

‎Dia menambahkan, PDI Perjuangan sangat menghormati ulama karismatik seperti Gus Mus. Seluruh gerak keagamaan dan kebudayaan Gus Mus, ujarnya, merupakan oase kehidupan yang menenteramkan di tengah berbagai bentuk cacian dan hujatan yang kini kian marak.

PDIP, lanjut Hasto, juga mengajak semua pihak untuk mengembalikan watak kultural bangsa Indonesia yang rukun, harmoni, dan penuh tenggang rasa.

“Seluruh anggota dan kader PDIP diminta untuk mengedepankan dialog dan menciptakan suasana kesejukan, dengan berguru dan meneteadani sosok pemimpin yang bersahaja, seperti Gus Mus,” ucap Hasto. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Jelang Lebaran, Erma Bagikan 350 Bingkisan Sembako kepada Petani Perkebunan Kruwuk Blitar

BLITAR – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Erma Susanti, membagikan 350 bingkisan Lebaran ...
KRONIK

Gus Mufti Safari Ramadan di Probolinggo, Temu Kader dan Beri Santunan Anak Yatim Piatu

KOTA PROBOLINGGO – Ramadan menjadi momentum bagi Legislator PDI Perjuangan dr. Mufti Anam untuk menyapa para kader ...
KABAR CABANG

Pompa Semangat KSB Ranting, Sodik: PDI Perjuangan Konsisten Lakukan Pendidikan Politik

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar Sosialisasi 4 Pilar ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Malang Bagi-bagi Takjil dan Buka Puasa bareng Warga di Terminal

MALANG – Bupati Malang HM Sanusi tak segan turun jalan untuk melakukan kegiatan sosial berbagi takjil hingga buka ...
LEGISLATIF

Reses di Bulan Ramadan, Buwang Serap Aspirasi Warga dan Santuni Anak Yatim

LAMONGAN – Anggota DPRD Lamongan Fraksi PDI Perjuangan Ahmad Umar Buwang SH menggelar Reses Tahap I tahun 2025. ...
KRONIK

Bupati Lukman Lakukan Patroli Malam, Tinjau Situasi Keamanan Jelang Lebaran

BANGKALAN – Menjelang Hari Raya Idulfitri 2025, Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, ikut terjun langsung ke lapangan ...