Minggu
15 Desember 2024 | 6 : 30

Paslon KriDa Kobarkan Semangat Menangkan Pilwali Batu

pdip jatim 240923 paslon krida

BATU – Pasangan calon (paslon) yang diusung PDI Perjuangan di Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Batu, Kris Dayanti (KD) dan Kresna Dewanata Prosakh turut memanaskan mesin politik pemenangan mereka di forum Rakercabsus PDIP Kota Batu, Minggu (22/9/2024).

Di hadapan para kader Banteng, dari tingkat anak ranting, ranting, badan, sayap, PAC hingga fraksi DPRD, KD menegaskan kepada para kader pemenangan pasangan KriDa (Kris Dayanti – Kresna Dewanata Prosakh) untuk mulai bergerak.

Keseriusan itu juga disampaikan kepada calon Wakil Gubernur Jatim Gus Hans dan Dewanti Rumpoko, mantan Wali Kota Batu yang kini menjadi anggota DPRD Jatim, Ketua DPC PDIP Kota Batu Punjul Santoso dan seluruh jajaran yang hadir.

Baca: Banteng Kota Batu Siap Menangkan KD-Dewa dan Risma-Gus Hans dalam ‘Satu Tarikan Nafas’

”Hari ini kita bersaksi, di forum Rakercabsus ini tidak hanya menjadi momen konsolidasi di internal partai, tapi juga momen berkonsolidasi, bergerak bersama rakyat untuk membangun Kota Batu,” kata Kris Dayanti.

Cawali yang juga mantan anggota Komisi IX DPR RI ini menegaskan jika dirinya sudah memantapkan diri kembali pulang dan berjuang membangun daerah kelahirannya. Niat baik dan komitmen ini diharapkan dapat disokong dengan baik oleh seluruh kader.

”Kami sudah menancapkan komitmen bersama untuk bergerak. Mesin-mesin politik kami yang sudah terbentuk pada hari ini semakin meyakinkan jalan kemenangan kami bersama,” tegasnya.

Sementara, calon wakil wali kota Kresna Dewanata Prosakh, menambahkan jika dirinya bersama seluruh kader Nasdem turut akan mem-back up penuh langkah pemenangan bersama kader PDI Perjuangan dan 9 partai non-parlemen lain di akar rumput.

Baca juga: Hadiri Rakercabsus PDI Perjuangan Kota Batu, Gus Hans Optimis Jago Banteng Juaranya

Dewa, sapaan akrabnya ini menegaskan jika potensi kemenangan pasangan KriDa sangat bagus, baik secara survei maupun suara-suara dari berbagai lapisan masyarakat.

”Kita tahu sendiri, baik secara survei dan di lapangan semua sangat mengharapkan Mbak KD memimpin dan memberikan sumbangsih terbaik ke Kota Batu,” ungkapnya.

Sebagai pendamping, Dewa akan menjadi suplemen pendukung dalam setiap langkah pemenangan di Pilkada, termasuk dalam menjalankan pemerintahan nanti ketika terpilih.

”Dalam waku dekat, kami akan langsung bergerak cepat untuk menyapa masyarakat, turun ke bawah secara langsung. Saya bersama Nasdem akan terus mendukung dan memberikan solusi atas masalah yang terjadi di masyarakat,” ungkapnya.

Sementara, Ketua DPC PDIP Kota Batu Punjul Santoso menegaskan bahwa seluruh kader Banteng saat ini sudah berada dalam situasi ‘satu tarikan nafas’ untuk juga memenangkan pasangan KriDa.

”Ini menjadi momen kami agar seluruh barisan kami berada dalam satu tarikan nafas dalam upaya pemenangan Pilkada serentak nanti. Jadi, sudah tidak ada alasan lagi bagi kita semua kecuali untuk menang,” kata Punjul.

Sejauh ini, menurutnya, optimisme kemenangan ini bukan hal yang mustahil. Pekerjaan rumah besar bagi para kader hanya tinggal memperlebar suara di tingkat akar rumput.

Sebab itu, dalam konsolidasi itu membahas sejumlah langkah pembentukan tim penggerak pemilih mulai di tingkat TPS untuk terjun menyapa langsung rakyat secara door to door.

”Berbagai skema pemenangan kami bahas. Insya Allah, paslon KriDa bisa meraih kemenangan mutlak. Termasuk juga kita akan bergerak memenangkan paslon Risma – Gus Hans, itu sudah satu paket,” tegas Punjul. (ull/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Tinjau Lokasi Longsor di Desa Dompyong, Novita Bawa Bantuan dan Dukungan Moral untuk Warga

TRENGGALEK – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Trenggalek sekaligus anggota DPR RI, Novita Hardini, turun langsung ...
EKSEKUTIF

Pemkab Gresik Raih Penghargaan dari Ombudsman RI, Bupati Yani: Kami Komitmen untuk Terus Melayani Rakyat

GRESIK – Pengujung tahun 2024, Kabupaten Gresik kembali menorehkan prestasi membanggakan. Yakni capaian nilai 95,88 ...
LEGISLATIF

Marsono Terima 10 Aspirasi Aksi Damai Aliansi Masyarakat Tulungagung

TULUNGAGUNG – Ketua DPRD Kabupaten Tulungagung, Marsono, memberikan apresiasi kegiatan penyampaian pendapat atau ...
LEGISLATIF

Erna Sujarwati Minta Bupati Lamongan Menindak 2 Oknum Kades Rangkap Jabatan TKSK

LAMONGAN – Dugaan pelanggaran serius kembali mencuat di Kabupaten Lamongan. Karena terdapat Kepala Desa (Kades) ...
EKSEKUTIF

Hakordia 2024, Bupati Ony Tegaskan Komitmen Anti Korupsi

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono menegaskan komitmen anti korupsi. Hal itu dia ungkapkan, usai peringatan ...
SEMENTARA ITU...

Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Selama Nataru, Pemkot Surabaya Terbitkan SE

SURABAYA – Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru 2024/2025), Pemkot Surabaya menerbitkan Surat ...