SIDOARJO – Memasuki hari ke-14 bulan Ramadan, Sabtu (16/4/2022), Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Sukodono Kabupaten Sidoarjo berbagi menu takjil untuk warga masyarakat. Menariknya, pengadaan menu takjil dilakukan secara gotong royong dengan memanfaatkan jejaring media sosial.
Pembagian menu takjil dilaksanakan di Jalan Raya Sukodono, tepatnya pertigaan Polsek Sukodono, petang menjelang Magrib. Acara diikuti kader-kader setempat dari kepengurusan PAC dan perwakilan Pengurus Ranting.
“Ini tadi kami bagikan 700 paket menu takjil berupa makanan dan minuman. Untuk pelaksanaan berikutnya, gelombang II, sebanyak 600 paket,” kata Rakhmat Pavi usai acara.
Seribuan lebih menu takjil tersebut, lanjut Pavi, sapaan akrab Rakhmad Pavi, hasil gotong royong dari berbagai pihak. Baik donasi berupa uang maupun makanan.
“Mewakili kader-kader PAC Sukodono, kami sampaikan terima kasih kepada seluruh donatur untuk terlaksananya acara ini. Semoga bapak dan ibu donatur, diberikan tambahan rezeki dan kebahagiaan,” ungkap Pavi.

Acara pembagian menu takjil disambut antusias warga maupun pengendara yang melintas di sekitar tempat acara.
Gotong Royong Online
Beberapa hari terakhir, kader-kader PAC PDI Perjuangan Sukodono secara resmi mempublikasikan rencana kegiatan pembagian menu takjil pada hari ini. Rencana sekaligus penggalangan donasi secara terbuka itu disampaikan melalui grup-grup jejaring perpesanan sosial beranggotakan kader maupun simpatisan PDI Perjuangan serta grup-grup nasionalis.
Donasi dilakukan dengan mengadaptasi perkembangan zaman atau online direaksi positif banyak pihak. Hanya beberapa hari, tercatat ada 25 donatur dari kader maupun simpatisan yang terlibat.
PAC Sukodono, secara terbuka juga menyampaikan nama-nama person donatur beserta donasinya melalui grup-grup perpesanan sosial. Baik nama terang hingga nama anonim seperti keinginan donatur, semisal Hamba Allah, Pengikut Bung Karno, dan sebagainya. (hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS