Jumat
07 Februari 2025 | 5 : 51

Majukan Bangkalan, Mahfud Jalin Komunikasi dengan Tokoh Pemuda

pdip-jatim-mahfud-reses-050321-1

BANGKALAN – Reses anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Mahfud dengan kaum muda Bangkalan menghasilkan banyak usulan dan aspirasi konstruktif untuk kemajuan Bangkalan khususnya, Jawa Timur pada umumnya. 

Anggota komisi C itu melihat bahwa pertemuannya dengan kaum muda memberinya semangat dalam berjuang. 

“Saya berharap, acara reses ini menghasilkan satu jalinan komunikasi yang enak dengan masyarakat, terutama dengan para tokoh pemuda,” ujar Mahfud, Jumat (5/3/2021). 

Pada reses yang digelar di Desa Geger, Kecamatan Geger, alumnus UIN Sunan Ampel itu berharap para pemuda memiliki semangat gotong-royong untuk memajukan Bangkalan. 

“Dengan komunikasi dari hati ke hati, kita berharap seluruh elemen elemen kepemudaan bisa bersinergi, bisa bergotong-royong untuk memajukan dan mendukung pembangunan di desa maupun kecamatan,” jelas Mahfud. 

Dia menambahkan, bahwa segala usulan dan aspirasi yang diterimanya akan menjadi tanggung jawabnya untuk disampaikan dalam rapat DPRD Jawa Timur.

“Hasil reses yang berisi usulan dari kepemudaan akan kami sampaikan di rapat DPRD Provinsi Jawa Timur,” tegas lelaki yang juga menjabat Bendahara PC GP Ansor Bangkalan ini. 

Khoiri, seorang pemuda Desa Geger menyampaikan persoalan yang dialami para pemuda setempat. Menurut Khoiri, para pemuda di desanya membutuhkan lapangan pekerjaan yang seluas-luasnya untuk menampung tenaga kerja lokal.

“Kami berharap ketersediaan lapangan kerja atau pelatihan keahlian berbasis kepemudaan harus diadakan,” ujar Khoiri dengan nada mengeluh.

Karena itu, Khoiri berharap, kehadiran Mahfud dapat memberikan angin segar. Dia berharap, segala aspirasi para pemuda dapat ditindaklanjuti dengan pemberdayaan para pemuda. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Novita Hardini Soroti Manfaat Investasi PT Hailiang untuk Perekonomian Indonesia

GRESIK – Anggota Komisi VII DPR RI, Novita Hardini, menyoroti keberlanjutan investasi besar yang dilakukan PT ...
LEGISLATIF

Antisipasi Kenaikan Harga Jelang Ramadhan, DPRD Surabaya Siap Pantau Harga Bahan Pokok

SURABAYA – Antisipasi adanya kenaikan harga bahan pokok mendekati bulan puasa Ramadhan, DPRD Kota Surabaya akan ...
KRONIK

Era Baru Bangkalan, Lukman Ajak Masyarakat Bersatu untuk Membangun

BANGKALAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bangkalan menggelar rapat pleno terbuka di kantornya untuk menetapkan ...
LEGISLATIF

Soal Guru Honorer Jombang Tak Lolos PPPK, Totok: Masih Diakomodir Jadi PPPK Paruh Waktu

JOMBANG – Ketua Komisi A DPRD Jombang, Totok Hadi Riswanto minta guru honorer di Jombang tidak khawatir soal ...
LEGISLATIF

Bertemu Pimpinan Parlemen Italia, Puan Singgung Pembelian 2 Kapal untuk Pertahanan RI

ROMA – Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Chamber of Deputies, Republik ...
PEMILU

KPU Nganjuk Tetapkan Marhaen – Trihandy sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

NGANJUK – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nganjuk telah menggelar acara Rapat Pleno Terbuka Penetapan ...