Sabtu
19 April 2025 | 2 : 07

Laskar Cemeti Joyo Kisruh dan BKN Pacitan Kompak Bagi-bagi Takjil

pdip-jatim-bkn-pacitan-berbagi-takjil-080521-1

PACITAN – Elemen masyarakat di Kabupaten Pacitan masih saja menunjukkan kepedulian sosial dengan membagikan takjil buka puasa di beberapa hari jelang Lebaran ini.

Seperti yang dilakukan kelompok budaya Laskar Cemeti Joyo Kisruh bersama Badan Kebudayaan Nasional (BKN) PDI Perjuangan Kabupaten Pacitan pada Sabtu (8/5/2021).

Baca juga: Banteng Pacitan Gotong Royong Bagikan Nasi Kotak dan Sembako di Arjosari

Mereka membagikan takjil di depan Pasar Kebondalem, Kecamatan Tegalombo. Pembagian takjil diikuti anggota Laskar Cemeti Joyo Kisruh dari seluruh wilayah Pacitan.

Koordinator pembagian takjil, Sujarwanto mengatakan, aksi kolaborasi Laskar Cemeti Joyo Kisruh bersama BKN Pacitan ini sebagai wujud kepedulian di bulan penuh berkah.

Selain untuk berbagi kepada sesama, tambah Sujarwanto, kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi anggota Laskar dari seluruh wilayah di Pacitan.

“Sore ini juga hadir Turonggo Satrio Joyo, Lorok, dari Nawangan dan Arjosari juga hadir,“ bebernya.

Pegiat seni yang juga Ketua Ranting PDI Perjuangan Desa Ngreco, Kecamatan Tegalombo ini berharap agar Laskar Cemeti Joyo Kisruh dan Badan Kebudayaan Nasional Pacitan bisa terus bersinergi untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bersifat sosial lainnya.

“Harapan kami untuk event seperti bagi-bagi takjil ataupun kegiatan sosial lainnya, paguyuban yang bekerja sama dengan BKN bisa melaksanakan kegiatan sosial secara rutin,“ harap Sujarwanto

Sementara, fungsionaris Badan Kebudayaan Nasional PDI Perjuangan Kabupaten Pacitan Tatang Prayogi juga ingin sinergitas dengan kelompok-kelompok kebudayaan bisa ditingkatkan.

“Semoga untuk ke depan chemistry antara Laskar Cemeti Joyo Kisruh dan Badan Kebudayaan Nasional PDI Perjuangan bisa terjalin lebih baik,“ ucap Tatang.

Laskar Cemeti Joyo Kisruh merupakan kelompok kebudayaan yang menaungi neniman Jaranan di Kabupaten Pacita. Anggota Laskar ini tersebar di 12 kecamatan seluruh wilayah ‘Seribu Satu Gua” tersebut. (ard/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...