Minggu
26 Oktober 2025 | 5 : 28

Imam Hanafi Menjaring Aspirasi di Kantor DPC Kota Probolinggo

pdip-jatim-kota-probolinggo-071021-imam-hanafi-a

KOTA PROBOLINGGO – Memanfaatkan masa reses, Legislator Banteng Kota Probolinggo Imam Hanafi terus menjaring aspirasi masyarakat. Anggota Komisi I itu meminta masyarakat menyampaikan keluhan dalam berbagai hal terkait penyelenggaraan pemerintahan di kota ini.

Jaring aspirasi melalui reses pada Kamis (7/10/2021) digelar di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo Jalan Brantas, Kecamatan Kademangan. Digelar terbatas, reses memperhatikan protokol kesehatan secara ketat.

“Hari ini kami menggelar reses, untuk menjaring semua persoalan di Kota Probolinggo. Tentunya, berbagai hal baik keluhan, masukan, maupun solusi bisa masyarakat sampaikan agar menjadi bahan sebagai tanggung jawab kami di DPRD,” jelas warga Kelurahan Wonoasih ini.

Pihaknya mendorong para konstituen agar bersikap kritis terhadap pembangunan di Kota Probolinggo. Sebab hal itu menjadi bagian dari pilar-pilar demokrasi.

“Masyarakat tidak perlu sungkan manakala ada hal-hal di Kota Probolinggo apapun itu untuk menyampaikan keluhannya. Kami DPRD siap menampung aspirasi dan menyampaikan kepada dinas terkait,” tambahnya.

Beberapa warga mengaku, pembangunan menjadi persoalan utama. Seperti insfrastruktur jalan, bangunan dan persoalan bantuan sosial di tengah pandemi Covid-19. (drw/hs)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Raperda Kawasan Tanpa Rokok, Fraksi PDI Perjuangan Bojonegoro Minta Ada Pertimbangan Sosial dan Ekonomi

BOJONEGORO – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Bojonegoro menyampaikan pandangan umum terhadap Rancangan ...
LEGISLATIF

Pastikan Tak Lagi Jadi Beban APBD, Wakil Ketua DPRD Jatim Dorong Pansus BUMD

SURABAYA – Wakil Ketua DPRD Jawa Timur, Deni Wicaksono, mendorong pembentukan panitia khusus (Pansus) untuk ...
LEGISLATIF

Ketua DPRD Kota Malang Dorong Partisipasi Semua Elemen Sukseskan Program MBG

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Sirraduhita mendorong partisipasi dan kolaborasi bersama ...
EKSEKUTIF

Pemkab Gresik Gratiskan BPHTB bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik secara resmi mengumumkan pembebasan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan ...
LEGISLATIF

Percepatan Solusi Infrastruktur, Ketua DPRD Trenggalek Tinjau Jalan dan Jembatan di Munjungan

TRENGGALEK – Ketua DPRD Kabupaten Trenggalek, Doding Rahmadi, terus aktif menyerap aspirasi masyarakat dengan turun ...
SEMENTARA ITU...

Cegah Pesta Gay Terulang di Surabaya, Eri Cahyadi Kumpulkan Pengelola Hotel

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi mengumpulkan pengelola hotel di Surabaya, Sabtu (18/10/2025) setelah peristiwa ...