Jumat
14 Maret 2025 | 1 : 06

Gus Ipul dan Mbak Puti Makin Optimis Menang

pdip-jatim-gus-ipul-puti-risma-yess

SURABAYA – Calon Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Calon Wakil Gubernur Puti Guntur Soekarno makin optimistis dengan hasil survei Indo Barometer yang menempatkan keduanya unggul 5,7 persen.

Menurut Gus Ipul, selisih survei di atas margin error, sehingga pihaknya yakin, di masyarakat terjadi peningkatan dukungan pada pasangan nomor urut 2.

“Tapi, dari survei itu juga, kami mendapat banyak bahan evaluasi. Semacam feed back,” kata Gus Ipul, Rabu (4/4/2018).

Seperti diberitakan, Indo Barometer melakukan survei pada 29 Januari-4 Februari. Hasilnya, Gus Ipul-Puti Guntur mendapatkan 45,2 persen, sedang Khofifah-Emil 39,5 persen.

“Sejak pendaftaran di KPU Jawa Timur, 10 Januari, kami bergerak aktif. Partai-partai politik bergerak. Para relawan dan unsur-unsur masyarakat juga aktif membangun dukungan,” ujarnya.

Dengan fakta di atas, tambah Gus Ipul, maka dipastikan terjadi penambahan arus dukungan di masyarakat. Indo Barometer juga memprediksi, sebesar 15,3 persen belum memiliki pilihan jelas. Sementara, sampai hari-H coblosan masih ada sisa waktu 2 bulan 23 hari.

“Indo Barometer menskenariokan, jika persentase suara warga yang belum memilih dibagi dua secara proporsional dengan pasangan sebelah, maka kami potensial mendapat hasil akhir 52,85 persen,” terang dia.

Sedang Puti Guntur Soekarno menyambut baik atas hasil survei Indo Barometer. “Kami mendapatkan masukan baik tentang fakta-fakta di masyarakat yang dipotret dari hasil survei itu,” kata Puti.

Sejumlah isu penting, misal, kebutuhan lapangan kerja ternyata mendapat persentase tertinggi, sebesar 27,5 persen.

“Maka, di Pilkada ini, menjadi kontestasi ide, bagaimana mengatasi isu lapangan kerja. Gus Ipul dan saya telah menyusun berbagai program untuk kebijakan ke depan,” ujar Puti.

Program kerja itu, sebutnya, diberi nama Pak Kardiman. Kependekan dari peluang kerja di mana-mana.

Program tersebut meliputi penyerapan tenaga kerja usia produktif, program magang SMK, perbaikan upah buruh dan perlindungan pekerja migran. Serta pendirian balai-balai latihan kerja.

“Masih banyak program kerja Gus Ipul dan saya, yang pada muaranya untuk meningkatkan ekonomi UMKM, ibu-ibu rumah tangga hingga atensi untuk mengurangi kesenjangan wilayah,” terang cucu Presiden pertama RI, Bung Karno itu.

Puti juga bersyukur, kepuasan masyarakat atas kinerja Gus Ipul mencapai tinggi, yakni 76,5 persen. “Itu menunjukkan, yang dilakukan Gus Ipul pada 2 periode mendampingi Gubernur Pakde Karwo, dirasakan manfaatnya oleh rakyat Jawa Timur. Dan, mendapat respon positif,” tuturnya.

Puti mengingatkan seluruh masyarakat dan pendukung Gus Ipul dan dirinya, bahwa waktu menunggu Pilkada Jawa Timur masih lama. Menurutnya, masih banyak hal harus dijaga dengan baik, dan lebih ditingkatkan.

“Semoga Allah SWT memberkahi perjuangan kita semua,” ucap Mbak Puti. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Rakor Bersama RSUD dr. Iskak, Dio Soroti Peningkatan Layanan Kesehatan Masyarakat

TULUNGAGUNG – Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Tulungagung, Dio Jordy Alvian, mengatakan bahwa komisinya berkomitmen ...
LEGISLATIF

Buktikan Janji Politik, Legislator Banteng Malang Ini Realisasikan Jalan Makam

MALANG – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Malang, Abdul Qodir membuktikan janji politiknya kepada ...
EKSEKUTIF

Wabup Antok Tinjau Gerakan Pasar Murah, Pastikan Daya Beli Masyarakat Tetap Stabil

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko meninjau pelaksanaan gerakan pasar murah di Alun-alun Merdeka Ngawi. ...
KRONIK

Bupati Lukman Serahkan Bantuan untuk Guru Ngaji dan Warga Kurang Mampu

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, menyerahkan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) secara ...
EKSEKUTIF

Mas Dhito Berharap Penyusunan Arah Pembangunan Berdampak Nyata Bagi Masyarakat Kediri

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana menyebut capaian pembangunan di Kabupaten Kediri beberapa tahun terakhir ...
KRONIK

Optimalisasi Pajak Daerah, Banyuwangi Jalin Kerjasama dengan Dirjen Pajak dan DJPK

BANYUWANGI – Dalam rangka menggali potensi pendapatan daerah sebagai salah satu sumber pembiayaan pembangunan, ...