Selasa
26 November 2024 | 5 : 24

Gus Falah Adakan Pelatihan untuk Ibu-ibu di Gresik, Cara Bikin Nugget Bandeng

IMG-20221030-WA0032_copy_900x507

GRESIK – Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Nasyirul Falah Amru mengadakan pelatihan sekaligus menyalurkan bantuan untuk warga di Gresik.

Pelatihan menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), dilaksanakan di Dusun Perengkulon, Desa Melirang, Kecamatan Bungah, Gresik, Minggu (30/10/2022).

Gus Falah, sapaan akrab Nasyirul Falah Amri menyatakan, pelatihan yang digelar diharapkan bisa membantu dan memberdayakan ibu-ibu serta memanfaatkan potensi perikanan.

“Untuk pengelolaan kali ini membuat nugget dari bahan dasar ikan bandeng. Kita tahu, Gresik merupakan penghasil ikan bandeng terbesar,” ungkapnya.

Pada kesempatan itu, wakil rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) Gresik – Lamongan itu menyampaikan, pihaknya menyalurkan bantuan berupa Penerangan Jalan Umum (PJU) dan BARISTA (Beasiswa, Riset, Talenta dan Inovasi). Serta program CSR yang diperuntukan lembaga pendidikan, masjid dan musala.

“Semoga bantuan ini bermanfaat untuk warga,” kata Gus Falah.

Pihaknya juga mengajak seluruh kader di akar rumput tetap kompak dan solid sehingga bisa memenangkan Pemilu 2024 mendatang.

Di tempat yang sama, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Gresik Noto Utomo menyampaikan, seluruh kader di Gresik terus mengawal komando Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

“Taget Pileg 2024 nanti sebanyak 10 kursi untuk DPRD Gresik. Kami optimis target itu tercapai,” pungkasnya. (mus/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...