Senin
24 Maret 2025 | 5 : 45

Go-Ploong, Aplikasi Sedot WC Pemkab Gresik Raih Penghargaan dari Kementerian Kominfo

pdip-jatim-wabup-gresik-141221-aminatun-habibah-a

GRESIK – Kabupaten Gresik meraih penghargaan Smart City kategori Environment dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo).

Reward tersebut diserahkan oleh Plt Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos Informatika (Dirjen PPI), Ismail kepada Wakil Bupati Gresik, Aminatun Habibah.

Aplikasi Go-Ploong merupakan program inovasi daring berbasis Android untuk melayani limbah domestik masyarakat, seperti sedot tinja di septic tank. Inovasi itu diprakarsai oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Gresik. 

Wakil Bupati diusung PDI Perjuangan ini mengatakan, penghargaan ini sebagai bukti pemerintah mampu memberikan pelayanan kepada masyarakat. Meski dengan konsep digital, tapi sangat mudah.

“Go Ploong sebuah layanan kepada masyarakat berbasis aplikasi dan pertama di Indonesia,” kata Bu Min, sapaan akab Aminatun Habibah usai menerima penghargaan dalam acara Indonesia Smart City Confrence yang berlangsung di Internasional Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang, Selasa (14/12/2021).

Diketahui, Smart Environment atau lingkungan pintar itu berarti lingkungan yang bisa memberikan kenyamanan, keberlanjutan sumber daya, lingkungan yang bersih tertata serta ruang terbuka hijau (RTH) yang representatif. 

Torehan ini dapat dijadikan sebagai motivasi membangun karakter yang inovatif bagi jajaran Pemerintah Kabupaten Gresik. Di sisi lain, penerapan inovasi juga harus diimbangi dengan kemajuan teknologi demi terciptanya Kabupaten Gresik yang smart city.

“Ke depan aplikasi ini harus dioptimalkan dengan baik. Mudah-mudahan penghargaan ini menjadi pemicu dan pemacu agar Go-Ploong lebih bisa dioptimalkan,” pungkasnya. (mu/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Jombang Dorong Perlindungan Berlapis kepada Perempuan dan Anak Korban Kekerasan

JOMBANG – DPRD dan Pemkab Jombang mempercepat pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Perlindungan ...
KABAR CABANG

Jelang Kongres Partai, Kader Banteng Kota Kediri Bertekad Jaga Soliditas

KEDIRI – Menjelang pelaksanaan Kongres VI PDI Perjuangan, kader Banteng Kota Kediri menegaskan kesolidannya, patuh ...
SEMENTARA ITU...

Aksi Sosial Kader Banteng Jember Selama Ramadan Padat dan Beruntun

JEMBER – Geliat sosial kader banteng DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jember di akhir-akhir bulan Ramadan semakin ...
KRONIK

Gus Falah: Mbak Puan Inginkan Jawa Timur Bebas Narkoba

JAKARTA – Anggota DPR RI Dapil Jawa Timur (Jatim) X Nasyirul Falah Amru menyatakan, pernyataan Ketua DPR Puan ...
SEMENTARA ITU...

Dukung Proyek SRRL, Pemkot Surabaya Siapkan Infrastrukturnya

SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus berkomitmen dalam mendukung proyek strategis nasional, salah ...
KRONIK

Dampingi Dirjen Cipta Karya PUPR Tinjau TPST, Bupati Lukman: Pengelolaan Sampah Program Prioritas

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Wakil Bupati Bangkalan, Moch. Fauzan Ja’far, menerima kunjungan ...