Sabtu
19 April 2025 | 9 : 42

Ganjar Ajak Ratusan Pengusaha Berinovasi Buka Lapangan Kerja

PDIP-Jatim-Ganjar-Pranowo-15102023

SURABAYA – Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo mengajak 200 pengusaha di Kota Surabaya untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman. Ia juga meminta para pengusaha untuk bisa berinovasi menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Ganjar dalam momen makan siang bersama para pengusaha di Ming Garden, Jalan Mayjen HR. Muhammad No.19, Putat Gede, Kecamatan Sukomanunggal, Kota Surabaya, Jawa Timur (Jatim), Sabtu, (14/10/2023).

“Tentu saja karena banyak pertanyaan terkait dengan penciptaan lapangan kerja, maka ini pasti investasi, insentif-insentif yang diberikan, termasuk adaptif terhadap perubahan,” ujar Ganjar.

Menurut Ganjar, kemampuan beradaptasi tersebut akan sangat membantu para pengusaha menciptakan inovasi baru pada dunia kerja dengan memanfaatkan kemajuan teknologi digital.

“Para pengusaha harus beradaptasi, terutama memanfaatkan kemajuan teknologi digital dalam mengembangkan usahanya,” jelasnya.

Dengan cara demikian, politisi PDI Perjuangan itu meyakini keberadaan perusahaan bakal mampu mengakomodir banyak sumber daya manusia (SDM), khususnya anak-anak muda.

Ganjar juga berharap, inovasi dari para pengusaha mampu membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya agar semakin banyak SDM lokal yang terserap dan meningkatkan taraf ekonominya. 

“Sehingga banyak kreasi-kreasi pekerjaan yang bisa dibuat oleh mereka, maka harus ada inovasinya di setiap perusahaan,” tandasnya. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...