Kamis
08 Januari 2026 | 4 : 35

DPRD Surabaya Minta Pemkot Sewa Pengacara Andal untuk Mempertahankan Asetnya

SAMSUNG CAMERA PICTURES

SAMSUNG CAMERA PICTURESSURABAYA – Komisi A DPRD Surabaya mengusulkan pemerintah kota memakai pengacara profesional dalam upaya hukum merebut kembali Kolam Renang Brantas (KRB) di Jalan Irian Barat. Pasalnya, dalam beberapa kali berperkara di pengadilan terkait kepemilikan Kolam Renang Brantas, Pemkot Surabaya selalu kalah.

“Bagaimana kalau pemkot menggunakan jasa pengacara profesional yang terbukti keandalannya selama ini. Jangan hanya menggunakan pengacara yang kurang berpengalaman, sehingga mudah kalah di persidangan,” kata Wakil Ketua Komisi A DPRD Surabaya, Adi Sutarwijono, Senin (16/2/2015).

Usulan ini disampaikan Awi, sapaan Adi Sutarwijono, dalam rapat dengar pendapat soal KRB dengan jajaran terkait Pemkot Surabaya. Dewan, ungkap legislator yang juga Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya itu, tidak ingin aset-aset pemerintah kota lepas gara-gara lemah dalam upaya mempertahankan kepemilikan di bidang hukum.

Usulan itu, lanjut Awi, sebagai bentuk dukungan dewan kepada pemkot dalam upaya mempertahankan aset-asetnya agar tidak dimiliki pihak ketiga. Tidak hanya aset KRB, tapi juga terhadap aset-aset pemkot lainnya.

Terkait KRB, Pemkot Surabaya menyatakan akan memblokir izin mendirikan bangunan (IMB) dan perizinan lain untuk aset kolam renang Brantas. Sebab, aset tersebut masih dalam proses banding oleh Pemkot Surabaya sebagai pemilik sah KRB.

Kepala Bagian Hukum Pemkot Surabaya, Ira Tursilowati mengatakan, sebelum ada keputusan hukum final, maka semua perizinan pemanfaatan lahan KRB atas nama Tejo Bawono akan dihentikan. Sehingga Tejo Bawono tidak boleh memanfaatkan apapun di tanah tersebut. (pri)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Laporan Fraksi PDI Perjuangan DPRD Bojonegoro kepada Rakyat, Kinerja Tahun 2025

BOJONEGORO – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Bojonegoro berkomitmen mengawal segala kebijakan pemerintah daerah terutama ...
RUANG MERAH

Metal, Marhaen dan Megawati

Oleh Candra Ary Fianto MENJELANG Hari Ulang Tahun ke-53 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, saya menikmati buku ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Pasuruan Resmi Ganti Susunan Pimpinan

KABUPATEN PASURUAN – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Pasuruan secara resmi melakukan pergantian susunan ...
SEMENTARA ITU...

Pengurus DPC Magetan Diskusi Bersama Budi Sulistyono Hal Konsolidasi Organisasi

NGAWI – Jajaran pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Magetan berdiskusi dengan pengampu ...
KABAR CABANG

DPC PDI Perjuangan Kota Madiun Matangkan Persiapan HUT ke-53 dan Rakernas I 2026

MADIUN — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Madiun bergerak cepat mematangkan persiapan peringatan ...
KRONIK

Bangkalan Surplus Beras, Bupati Lukman Tegaskan Ketahanan Pangan Aman

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan mencatat capaian membanggakan di sektor pertanian. Produksi ...