Minggu
20 April 2025 | 7 : 32

DPC Kabupaten Pasuruan Kebut KTA-nisasi Pengurus PAC Hingga Anak Ranting

pdip-jatim-kabupaten-pasuruan-251021-kta-nisasi
Sejumlah staf Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan melakukan proses input dan pencetakan KTA pengurus, Senin (25/10/2021).

KABUPATEN PASURUAN – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan mengebut proses input data dan cetak kartu tanda anggota (KTA) untuk seluruh jajaran Pengurus Anak Cabang (PAC) hingga Pengurus Anak Ranting (setingkat dusun atau RW).

“Kami menargetkan akhir bulan ini KTA-nisasi tuntas 100% untuk seluruh jajaran PAC hingga Pengurus Anak Ranting,” jelas Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pasuruan, Muhammad Zaini, Senin (25/10/2021).

Zaini menguraikan jika dari 24 PAC se-Kabupaten Pasuruan yang total pengurusnya berjumlah 264 kader, prosentasenya sudah mencapai 95% sudah ber-KTA.

Sedangkan untuk jumlah total Pengurus Anak Ranting se-Kabupaten Pasuruan yang jumlahnya 1.830 kader, prosentasenya baru dikisaran 36% yang sudah ber-KTA.

“Rendahnya prosentase ini karena proses input data saja. Sebab jumlah pengurus anak ranting mencapai ribuan kader,” terangnya.

Dalam proses KTA-nisasi ini, pengurus juga menjumpai masalah adanya pengurus ranting yang masih bekerja di luar daerah. Selain itu ada juga pengurus ranting yang meninggal dunia, sehingga perlu proses musyawarah untuk pergantian pengurus.

“KTA-nisasi ini saya pantau terus. Dalam 2 hari ini prosentasenya naik signifikan,” tegasnya.

Sebagai Sekretaris DPC, Zaini berkomitmen menuntaskan KTA-nisasi seluruh PAC, Pengurus Ranting hingga Pengurus Anak Ranting se-Kabupaten Pasuruan.

“Sebab KTA-nisasi ini penting untuk pemantapan kader di lapangan, tertib administrasi secara organisasi. Selain itu KTA-nisasi ini juga bagian dari persiapan tahapan verifikasi parpol tahun depan,” tandasnya. (moc/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Wali Kota Mojokerto Tinjau Pasar Hewan Sekarputih, Siapkan Revitalisasi dan Peningkatan IPAL

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari (Ning Ita), meninjau langsung aktivitas dan fasilitas di Pasar ...
LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...