Senin
27 Oktober 2025 | 3 : 25

Bupati Sugiri Bertekad Angka Prevalensi Stuning Turun hingga 7 Persen

PDIP-Jatim-Bupati-Sugiri-09082023

PONOROGO – Kabupaten Ponorogo terbilang sukses dalam menangani stunting. Capaian itu dibuktikan apresiasi berupa penghargaan dari Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN), Hasto Wardoyo kepada Kabupaten Ponorogo beberapa waktu lalu.

Penanganan stunting di Ponorogo selama ini berlangsung masif sehingga prevalensinya turun drastis menjadi 14,2 persen pada 2022 dibanding tahun 2021 yang masih di angka 21 persen.

Namun tak cukup sampai di situ. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo terus berupaya mengatasi gagal tumbuh anak di Kota Reog tersebut.

Seperti yang terlihat saat Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, bersama jajarannya berhadapan dengan tim penguji penilaian penanganan stunting via zoom meeting di Aula Bappeda Litbang, Rabu (9/8/2023).

“Saya dalam hidup bernegara nggak pernah ngejar prestasi atau nilai. Yang kami kejar itu stunting bisa benar-benar turun hingga Ponorogo bebas stunting,” ujarnya usai berhadapan dengan tim penguji.

Untuk itu, politisi PDI Perjuangan itu berupaya untuk menekan angka stunting serendah mungkin. Ia menargetkan prevalensi stunting turun menjadi 7 persen pada tahun ini.

“Dari 21 ke 14, sekarang harus ke 7 (persen),” tegasnya.

Bupati Sugiri pun berharap, sinergitas dengan seluruh pihak tak boleh sampai berhenti begitu saja. Ini demi mewujudkan Ponorogo yang akan melahirkan generasi yang berkualitas.

“Kita ajak integrasi dengan gotong royong. Biar generasi lebih cerdas, beriman, sehat, berakhlak,” tandasnya. (jrs/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Roadshow Sosialisasikan Ideologi Pancasila di Blitar, Guntur Dorong Kader Partai Siap Hadapi Tantangan Politik

BLITAR – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Guntur Wahono, roadshow menggelar Sosialisasi ...
EKSEKUTIF

Dongkrak Kunjungan Wisata, Pemkot Surabaya Siapkan Event Menarik Jelang Tutup Tahun

SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) menyiapkan sejumlah event menarik menjelang akhir tahun 2025, yakni Parade ...
LEGISLATIF

Mbak Puti Tekankan Pentingnya Kebijakan Jangka Panjang dalam Perkembangan Kebudayaan

SURABAYA – Anggota Komisi X DPR RI, Puti Guntur Soekarno, menyoroti pengaruh teknologi terhadap perkembangan ...
EKSEKUTIF

Pemkot Surabaya Perketat Pengawasan Hotel dan Apartemen Pasca Pesta Gay

SURABAYA – Pemerintah Kota Surabaya memperketat pengawasan terhadap hotel dan apartemen pasca terungkapnya pesta ...
UMKM

Pekan Pasar Rakyat Magetan 2025 Dibuka, Seberapa Untung UMKM?

MAGETAN – Wakil Ketua 1 DPRD Magetan, Suyatno dan Ketua Komisi B Rita Haryati menghadiri pembukaan Pekan Pasar ...
LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila pada Masyarakat Kaki Gunung Kelud

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim, Guntur Wahono kembali menggelar sosialisasi penguatan ideologi Pancasila ...