Selasa
26 November 2024 | 5 : 32

Bersama Para Penghayat Kepercayaan, Patemo Gelar Peringatan 1 Suro

PDIP-Jatim-Patemo-dan-Penghayat-Kepercayaan-21072023

BANYUWANGI – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Banyuwangi, Patemo, menggelar peringatan 1 Suro, pada malam Jumat pon atau Kamis (20/7/2023) malam, di Dusun Plaosan, Desa Tempurejo, Kecamatan Bangorejo, Kabupaten Banyuwangi.

Sesuai tradisi Jawa atau pakem Jawa, pada malam Jum’at pon tersebut, para Penghayat Kepercayaan melakukan penghayatan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

Patemo bersama para penghayat kepercayaan terhadap Tuhan Yang Esa, yang tergabung dalam Paguyuban Eklasing Budi Murko (PEBM) se-Kabupaten Banyuwangi, secara serentak menggelar ‘Kawilujengan’ atau gelar keselamatan.

“Dalam peringatan satu Suro ini kami mengasah diri pribadi dan mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa, dan acara Jumat pon ini diikuti oleh kurang lebih 350 kepala keluarga,” ujar Patemo.

Penghayat Kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah penganut kepercayaan yang menghayati kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa atau orang yang melaksanakan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa dengan kesadaaran jiwa dan rohani.

Menurut Patemo, kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa sebagai unsur budaya spiritual bangsa yang sarat dengan ajaran nilai-nilai luhur.

“Karena itu perlu dikembangkan dan dilestarikan karena dapat dijadikan modal pembentukan karakter dan pekerti bangsa,” tuturnya. (aras/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

HEADLINE

Sehari Jelang Coblosan, Risma Dapat Pesan Ini dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat

LAMONGAN – Calon Gubernur Jawa Timur Tri Rismaharini mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Sunan Drajat di Dusun ...
EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
EKSEKUTIF

Jelang Hari Jadi ke-1264 Kabupaten Malang, Bupati Sanusi Ziarah ke Makam Ki Ageng Gribig

MALANG – Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri kegiatan doa bersama menjelang peringatan Hari Jadi ke-1264 ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...