Jumat
18 April 2025 | 6 : 16

KOSTI Mojokerto Raih Dua Medali Perak Fornas VII, Abah Rohim Harap Berdampak Positif

PDIP-Jatim-Abd-Rohim-05072023

MOJOKERTO – Keberhasilan Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI) Mojokerto, Jawa Timur meraih dua medali perak dalam ajang Festival Olahraga Masyarakat Nasional (Fornas) VII yang digelar di Bandung, Jawa Barat, 3-5 Juli, mendapatkan apresiasi dari anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Mojokerto, H. Abd Rohim, S. Pd.

“Alhamdulillah KOSTI Mojokerto membawa pulang dua medali dari ajang Fornas VII di Bandung, Jawa Barat,” ujar Abah Rohim, sapaan akrabnya, Rabu (5/7/2023).

Pria yang juga menjabat Wasekin DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto itu juga menjelaskan, sebagai pecinta/penggemar berat sepeda tua, dirinya merasa bangga atas pencapaian KOSTI Mojokerto.

“Saya sangat mengapresiasi sekaligus bangga atas raihan dua medali perak yang dipersembahkan Kosti Mojokerto saat menjadi kontingen Jawa Timur,” tuturnya.

Mantan Wakil Ketua KOSTI Mojokerto itu juga menyatakan dukungannya terhadap atlet KOSTI Mojokerto. Menurutnya, prestasi atlet dari KOSTI Mojokerto di tingkat nasional tidak hanya membawa nama baik KOSTI. Akan tetapi, juga bisa mempromosikan Mojokerto.

“Tim karnaval mengenakan kostum Majapahitan dapat medali perak dan satu lagi dari tim sepeda lambat remaja putra. Ini bisa berdampak positif terhadap Kabupaten Mojokerto,” jelasnya.

Pembukaan Festival Olahraga Rekreasi Masyarakat Nasional (Fornas) VII 2023 sendiri digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat (Jabar), Ahad (2/7/2023) malam.

Hadir dalam acara tersebut Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, Ketua Kormi Pusat, Haryono Isman, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Bupati Bandung Dadang Supriatna, serta kepala daerah dari sejumlah provinsi dan kabupaten/kota. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Gresik Siap Bantu Disnaker Sosialisasikan Aplikasi Lowongan Kerja, GresikKerja

GRESIK – Komisi IV DPRD Gresik mengapresiasi Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) yang telah membuat inovasi baru bernama ...
KRONIK

Bangkalan Raih WTP Delapan Kali, Bupati Lukman Minta ASN Jadikan Motivasi Tingkatkan Pelayanan

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan kembali meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas ...
LEGISLATIF

Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump yang Harus Diantisipasi

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyinggung soal perang dagang yang dipicu kebijakan tarif resiprokal Presiden ...
LEGISLATIF

Candra: ASN Pemkab Jember Harus Profesional dalam Bekerja, Tidak Boleh Ada Kepentingan Politik

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengingatkan agar aparatur sipil negara (ASN) bersikap netral ...
KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...