Jumat
18 April 2025 | 7 : 29

Tetap Waspada Wabah PMK dan LSD, Daniel Rohi Minta Pemprov Jatim Terus Jaga Ketersediaan Hewan Kurban Aman

pdip-jatim-230614-danro-sapi

BATU – Anggota Komisi B DPRD Provinsi Jawa Timur Daniel Rohi minta Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim benar-benar memastikan ketersediaan jumlah serta kesehatan hewan ternak dalam pelaksanaan Hari Raya Idul Adha atau Idul Kurban aman.

Hal tersebut dia sampaikan saat mengunjungi UPT Pembibitan Ternak dan Hijauan Makanan Ternak Dinas Peternakan Jatim di Junrejo, Kota Batu, Rabu (14/6/2023).

Pihaknya tak ingin sampai terjadi kekurangan stok hewan untuk pelaksanaan kurban, terlebih di saat masih adanya wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak dan pencegahan penyebaran penyakit lumpy skin disease (LSD).

Sampai hari ini, sebut Daniel, pihaknya telah mendapatkan informasi jika Dinas Peternakan Jawa Timur siap dalam menghadapi Hari Raya Kurban.

“Informasi yang kita terima, stok atau ketersediaan hewan lebih dari cukup, untuk Jatim saja bahkan surplus. Kondisi ini harus dipertahankan hingga pelaksanaan Hari Raya Idul Adha,” kata Daniel Rohi di Kota Batu.

Menurut wakil rakyat dari PDI Perjuangan itu, surplus hewan di Jatim untuk kurban tersebut, mulai dari sapi, kambing, hingga domba.

Jumlah sapi, bebernya, surplus sekitar 950 ribu ekor, kambing surplus 500 ribu ekor, sedangkan domba surplus sekitar 241 ribu ekor.

“Hal ini sangat menggembirakan. Dan dalam rangka pelaksanakan kurban ini, Dinas Peternakan Jatim sudah melakukan antisipasi, memeriksa dan juga mengajak masyarakat, agar supaya tetap waspada terhadap LSD dan PMK,” ujarnya.

Pihaknya juga mengapresiasi Pemprov Jatim, yang mengeluarkan Surat Edaran (SE) tentang tata cara pelaksanaan kurban tahun 2023 atau 1444 H, di saat masih adanya wabah PMK dan pencegahan penyebaran penyakit LSD.

“Surat edaran ini sudah sangat bagus. Artinya pelaksanaan hewan kurban salah satunya disebutkan, bahwa pemerintah daerah atau kabupaten kota, atas rekomendasi Dinas yang membidangi peternakan dan kesehatan hewan menetapkan penjualan hewan,” sebut dia.

Legislator yang juga Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim ini merinci, dalam pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1444 H, Provinsi Jatim memerlukan sebanyak 56.851 ekor sapi, dan jumlah sapi yang tersedia saat ini sebanyak 1.700.000 ekor, sehingga masih ada surpus 950 ekor.

Kemudian untuk kambing dibutuhkan 211.951 ekor, sedangkan jumlah kambing saat ini sebanyak 729.600 ekor, sehingga surplus 500 ribu ekor. Lalu untuk domba, dari total 277.000 ekor, hanya dibutuhkan 35.291 ekor, sehingga surplus 241 ribu ekor. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...
EKSEKUTIF

Delapan Kali Raih WTP, Bupati Fauzi: Setiap Rupiah Uang Rakyat Harus Dikelola dengan Tanggung Jawab

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
LEGISLATIF

Kesejahteraan Guru Madrasah Terabaikan, Fraksi PDIP DPRD Jember Siap Pasang Badan!

JEMBER – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember siap menjadi garda depan pelindung hak-hak guru madrasah. ...
KRONIK

Tampung Keluhan Petani, Sonny Harap Bulog Tanggung Jawab dan Gerak Cepat

BANYUWANGI – Menyikapi keluhan petani Banyuwangi yang kesulitan menjual gabah ke Bulog, anggota Komisi IV DPR RI, ...
SEMENTARA ITU...

Serahkan Dana Hibah 2025, Ning Ita Tekankan Transparansi dan Kepatuhan Regulasi

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari mensosialisasikan Paket Regulasi dan Penyerahan Simbolis kepada lembaga ...