Jumat
14 Maret 2025 | 10 : 50

Peringatan Bulan Bung Karno, PDI Perjuangan Jember Gelar Tahlil dan Doa Bersama

PDIP-Jatim-Widarto-03122022

JEMBER – Dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno, Sekretaris PDI Perjuangan Kabupaten Jember, Widarto, mengadakan doa dan tahlil bersama di Kecamatan Patrang, Jember, Jumat (9/6/2023). Kegiatan tersebut dihadiri oleh masyarakat setempat dan Ikatan Perempuan (IKP) PDI Perjuangan Kabupaten Jember.

Lantunan doa bagi para leluhur yang telah gugur dalam memperjuangkan ibu pertiwi mewarnai peringatan Bulan Bung Karno. Pada kesempatan yang sama, Widarto juga melakukan pemotongan tumpeng untuk dimakan bersama masyarakat dan segenap kader perempuan PDI Perjuangan.

Menurut Widarto, agenda tersebut sebagai bentuk pengingat bagi masyarakat Indonesia, untuk tidak melupakan jasa para pahlawan, terutama perjuangan Bung Karno dalam memerdekakan bangsa.

“Mengutip perkataan Bung Karno, jas merah. Jangan sekali-kali melupakan sejarah, maka kita jangan sampai lupa dengan sejarah,” terangnya.

Mantan aktivis GMNI Jember itu menambahkan bahwa PDI Perjuangan dibentuk untuk bekerja menyelesaikan semua permasalahan yang ada di masyarakat.

“PDI Perjuangan bukan partai yang dibentuk atas dasar pemilu saja. Lebih dari itu, PDI Perjuangan dibentuk untuk menyelesaikan permasalahan masyarakat,” tandasnya. (alfian/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

DPC Tulungagung Gelar Buka Bersama dan Bagikan Parsel pada KSB Ranting

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar kegiatan buka bersama dan ...
LEGISLATIF

Supratman Minta Pemkab Lumajang Pastikan Semua Alat Kesehatan Tersedia di Semua Faskes

LUMAJANG – Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Lumajang, Supratman menegaskan, bahwa program kesehatan gratis yang ...
KRONIK

Istri Gus Dur Gelar Buka Puasa Kebangsaan di Banyuwangi, Bupati Ipuk: Kami Sangat Bahagia

BANYUWANGI – Dr. (HC) Nyai Hj. Sinta Nuriyah Wahid menyerukan pentingnya solidaritas kebangsaan di tengah ...
LEGISLATIF

Serius Sikapi Fenomena MinyaKita, DPRD Jatim Bakal Panggil Disperindag

SURABAYA – Fenomena minyak goreng merek MinyaKita yang tidak sesuai takaran menjadi sorotan serius Komisi B DPRD ...
LEGISLATIF

Reses, Imam Hanafi Tampung Aspirasi Warga soal Ijazah hingga Posyandu

KOTA PROBOLINGGO – Di sela-sela reses yang merupakan salah satu kewajiban anggota DPRD, Imam Hanafi kembali ...
LEGISLATIF

Cegah Banjir, DPRD Surabaya Desak Pemkot Verifikasi Bozem di Perumahan Elit

SURABAYA – Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penanggulangan Banjir DPRD Kota ...