Kamis
17 April 2025 | 11 : 25

Pastikan Kelengkapan Berkas Bacaleg, Achmad Fauzi Datangi Kantor KPU Sumenep

PDIP-Jatim-Bupati-Fauzi-14052023

SUMENEP – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sumenep, Achmad Fauzi, bersama rombongan pengurus DPC mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, di Jalan Asta Tinggi Desa Kabunagung, Sabtu (13/5/2023).

Kedatangan pria yang juga menjabat Bupati Sumenep ini dalam rangka memastikan kelengkapan dokumen pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) PDI Perjuangan untuk Pemilu 2024.

“Ini untuk memastikan kelengkapan dokumen saja. Karena sebelumnya ada yang perlu dilengkapi,” ujar Bupati Fauzi.

Menurutu Fauzi, total bacaleg yang didaftarkan PDI Perjuangan Sumenep untuk bertarung pada Pemilu 2024 mendatang sebanyak 50 orang.

“Ada 50 bacaleg yang kami daftarkan. Mereka berasal dari berbagai kalangan. Ada tokoh masyarakat, tokoh pemuda, pengusaha, dan unsur lainnya,” jelasnya.

Pada Pemilu 2024, partai berlogo banteng moncong putih itu mematok target meraih 13 kursi DPRD Sumenep.

“Target kita 13 kursi. PDI Perjuangan menang, Ganjar presiden,” terangnya.

Sementara itu, Komisioner KPU Sumenep, Rafiqi, mengatakan, setelah masa pendaftaran ditutup, KPU Sumenep bakal memverifikasi berkas bacaleg yang diterima. Verifikasi bakal dilakukan hingga tanggal 21 Mei. Itu jika tidak ada perpanjangan masa pendaftaran.

“Jika di masa verifikasi nanti ditemukan ada berkas bacaleg yang belum lengkap, parpol masih bisa melakukan perbaikan,” jelasnya.

Seperti diketahui, DPC PDI Perjuangan secara resmi telah mendaftarkan sebanyak 50 bacaleg untuk Pemilu 2024 ke KPU Sumenep pada Kamis, 11 Mei 2023. Saat itu, rombongan DPC bersama sejumlah bacaleg dipimpin oleh Sekretaris DPC, Abrari. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Bangkalan Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN

BANGKALAN – Komisi I DPRD Bangkalan memberikan beberapa catatan penting terkait Laporan Keterangan ...
LEGISLATIF

Hearing Klarifikasi Soal Jaspel RSUD RA Basoeni, DPRD Kabupaten Mojokerto Rekomendasikan Ini

MOJOKERTO – Komisi II DPRD Kabupaten Mojokerto menggelar rapat dengar pendapat (hearing) dengan manajemen RSUD RA ...
EKSEKUTIF

Agar Birokrasi Lebih Berpihak kepada Rakyat, Eri Cahyadi Siap Susun “Kabinet Surabaya Berkah”

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyampaikan bahwa pihaknya tengah bersiap menyusun “Kabinet Surabaya ...
EKSEKUTIF

Bupati Lukman Tinjau Normalisasi DAS Tanjung, Pastikan Aliran Sungai Lancar untuk Irigasi

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, didampingi Wakil Bupati Bangkalan, Moh. Fauzan Ja’far, meninjau ...
EKSEKUTIF

Perbaikan Jalan Rusak Dilakukan Bertahap, Bupati Blitar: Strategi di Tengah Keterbatasan Anggaran

BLITAR – Protes warga Desa Candirejo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar soal kondisi jalan rusak di wilayah ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Ipuk Koordinasi dengan BP2MI, Bantu Kepulangan Warganya Dikabarkan Meninggal di Kamboja

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi berkoordinasi dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran ...