SIDOARJO – Ketua DPRD Jatim, Kusnadi SH MHum menggelar pertemuan dengan konstituen di sejumlah tempat di Kabupaten Sidoarjo. Pertemuan untuk menyerap aspirasi masyarakat bagian dari agenda reses ketiga DPRD Jawa Timur pada tahun ini.
Di Balai Desa Sidorejo Kecamatan Krian, Minggu (23/10/2022) siang, Kusnadi mendengarkan secara langsung aspirasi yang disampaikan perangkat desa, tokoh masyarakat, maupun pengurus PAC PDI Perjuangan Krian. Kusnadi yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur hadir didampingi Wakil Ketua Bidang Politik DPD Jatim, Hari Yulianto.
Rupa-rupa masukan hingga keluhan dari warga mengemuka pada acara itu. Sukidi umpamanya. Warga Dusun Sidorangu Desa Sidorejo itu berharap, Kusnadi memfasilitasi pihaknya agar mendapat bantuan dari pemerintah untuk merenovasi musala yang ada di lingkungan tempat tinggalnya.
“Musala di tempat kami sudah waktunya direhab Pak. Mohon diupayakan agar kami bisa mendapat bantuan dari pemerintah provinsi,” katanya.
Warga Sidorejo lainnya, Imam, mengusulkan perbaikan salah satu ruas jalan penghubung Desa Sidorejo dengan Barengkrajan. “Jalannya masih orsinil pak, belum pernah tersentuh perbaikan,” katanya.
Sementara Susi, warga Desa Terungkulon menyampaikan perihal perbaikan gedung taman kanak-kanak yang ada di tempatnya.
Merespon berbagai usulan warga, Kusnadi menyatakan dirinya akan meneruskan berbagai usulan tersebut kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur.
“Silakan buat proposalnya dulu, nanti saya teruskan kepada eksekutif. Tugas saya ini kan cuma meneruskan titipan aspirasi (proposal) dari bapak dan ibu sekalian, jadi pasti saya lakukan,” kata Kusnadi.
Dari Krian, Kusnadi melanjutkan pertemuan dengan warga di Kecamatan Tarik. Sementara sehari sebelumnya, warga Desa Kemiri Kecamatan Sidoarjo dan Desa Seketi Kecamatan Balongbendo juga menyampaikan aspirasi.
Di Kemiri, Kepala Desa Novi Ariwibowo dalam sambutannya berharap, para wakil rakyat dari PDI Perjuangan seperti halnya Kusnadi aktif dalam menyerap dan merealisasi aspirasi masyarakat. “Karena memang masih banyak hal yang perlu di tata,” ujarnya.
Ketua DPC PDI Perjuangan Sidoarjo, Sumi Harsono mengimbau kepada masyarakat agar tidak sungkan untuk menyampaikan berbagai masukan atau usulan dalam forum tersebut.
“Terkait infrastruktur, tempat ibadah, atau yang menyangkut kepentingan umum khususnya di Desa Kemiri,” kata Sumi. (ian/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS