Selasa
26 November 2024 | 12 : 33

Lebaran Makin Dekat, Pemkab Ponorogo Segera Sosialisasikan Larangan Mudik

pdip-jatim-lisdyarita-050521

PONOROGO – Wakil Bupati Ponorogo Lisdyarita mengatakan, pemkab setempat secepatnya akan mengadakan sosialisasi soal larangan mudik yang telah dikeluarkan pemerintah pusat hingga daerah.

Hal ini sebagai upaya menindaklanjuti keluarnya Surat Edaran Kepala Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Nomor 13 Tahun 2021.

SE itu memuat Tentang Peniadaan Mudik Hari Raya Idul Fitri Tahun 1442 H dan Upaya Pengendalian Penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) selama Bulan Suci Ramadhan 1442 H.

Selain SE, juga Permenhub Nomor 13 Tahun 2021 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Idul Fitri 1442 H/Tahun 2021 dalam Rangka Pencegahan Penyebaran Covid-19.

Ditemui di ruangannya, Wabup yang juga Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Ponorogo ini berharap kepada masyarakat untuk bersabar terlebih dahulu dengan tidak mudik pada tahun ini.

“Masyarakat harus bersabar dulu, kasih tahu juga ke saudaranya yang ada di luar kota. Ini merupakan instruksi dari pusat untuk kebaikan kita bersama yang harus dipatuhi,” ujarnya, Selasa (4/5/2021).

Dia menambahkan, terkait ini pihaknya akan mengunjungi biro-biro perjalanan untuk memantau pemberlakuan larangan mudik ini.

“Saya juga akan menemui perusahaan biro perjalanan untuk mensosialisasikan imbauan dari pusat ini,” tutup Lisdyarita. (jrs/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...