Sabtu
19 April 2025 | 8 : 09

Tak Mau ke Lain Hati, Bupati Trenggalek Tetap Menangkan Gus Ipul-Puti

pdip-jatim-puti-senam-trenggalek

TRENGGALEK – Pasca gagalnya pengaduan Tim Khofifah-Emil Dardak ke Panwaslu, Wakil Bupati Trenggalek Moch. Nur Arifin tetap tidak mau berpaling dari pasangan calon nomor 2.

Nomor itu milik kandidat Pilkada Jawa Timur, Calon Gubernur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dan Calon Wakil Gubernur Puti Guntur Soekarno.

“Pendirian saya, tetap memperjuangkan Gus Ipul-Mbak Puti, nomor 2, agar menang di Trenggalek dan Jawa Timur,” kata Arifin, Sabtu (16/6/2018).

Politisi muda pengagum Bung Karno itu bahkan meminta warga masyarakat untuk memilih dan membantu perjuangan Gus Ipul-Puti Guntur Soekarno.

“Saya mengajak rakyat Jawa Timur untuk berani, teguh dan kerja keras dalam berjuang memenangkan H. Saifullah Yusuf dan Hj. Puti Guntur Soekarno, dengan cara santun,” ujar Arifin, yang juga Pelaksana Tugas Bupati Trenggalek.

Beberapa waktu lalu dia dilaporkan Tim Khofifah-Emil Dardak ke Panwaslu Trenggalek, terkait penyelenggaraan Rampak Barong.

Acara itu dituduh memakai dana APBD Trenggalek, penyalahgunaan wewenang dengan memakai logo Pemkab Trenggalek, melibatkan anak-anak, dan tidak cuti dari Plt. Bupati Trenggalek.

Rampak Barong digelar 31 Mei 2018, untuk memperingati Hari Lahir Pancasila. Acara yang juga untuk pemecahan Rekor MURI tersebut digelar sore hari sekalian untuk ngabuburit dan diisi ceramah agama oleh ulama.

Usai melakukan pemeriksaan, akhirnya Panwaslu Trenggalek menyatakan semua tuduhan Tim Khofifah-Emil tidak terbukti.

Arifin terbukti telah cuti. Acara itu juga tidak memakai dana APBD, melainkan dana pribadi dengan menyewa Stadion Menak Sopal. Acara itu dihadiri Puti Guntur Soekarno, yang menyampaikan pidato tentang kesenian lokal.

“Sebagai warga negara, saya telah taat hukum. Alhamdulillah atas berkat rahmat Allah, dukungan dan doa masyarakat, Panwaslu menyatakan tidak memenuhi unsur pidana pemilihan,” kata Arifin.

Dia mengoleksi banyak hal tentang Bung Karno. Ia juga menyelami gagasan-gagasan Sang Proklamator itu. Arifin pengagum berat Bung Karno.

Ia seorang nasionalis. Saat ini, Arifin memimpin Taruna Merah Putih Jawa Timur, salah satu organisasi sayap PDI Perjuangan.

Tapi Arifin juga santri, anak muda NU, yang patuh dengan kiai. Jiwa religius dan nasionalis mengalir deras dalam dirinya.

“Gus Ipul memegang restu mayoritas kiai di Jawa Timur. Dan, Mbak Puti adalah penerus Bung Karno. Keduanya perpaduan religius dan nasionalis,” ucapnya. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...