Sabtu
19 April 2025 | 8 : 59

H. Zainal Silaturahmi dengan Kiai Fikri, Bangun Tradisi Politik Guyub Rukun

PDIP-Jatim-Zainal-Arifin--Kiai-Ali-Fikri-27022025

SUMENEP – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, H. Zainal Arifin, bersilaturahmi dengan KH. Ali Fikri, Kamis (27/2/2025).

Dengan mengenakan kemeja merah, H. Zainal diterima oleh Kiai Fikri, yang mengenakan baju putih, di aula kediamannya, di kompleks Pondok Pesantren Annuqayah, Guluk-Guluk. Keduanya bercakap-cakap dengan hangat.

“Kedatangan saya ke sini untuk bersilaturahmi. Kiai Fikri salah satu tokoh muda kharismatik yang memiliki pandangan-pandangan yang bernas dan visioner,” ujar Zainal.

Menurut Zainal, pasca pilkada, sudah seyogyanya semua pihak bergandengan tangan  dan menjaga persaudaraan dan kepentingan masyarakat Sumenep.

“Beliau menerima saya dengan hangat. Kami berdiskusi banyak hal. Saya mendapatkan masukan yang bisa jadi bekal untuk berjuang mewujudkan kesejahteraan masyarakat Sumenep melalui DPRD,” tutur Zainal.

Silaturahmi antara H. Zainal Arifin, Bendahara DPC PDI Perjuangan Sumenep, dan KH. Ali Fikri seperti menghadirkan tradisi baru dalam politik Sumenep: guyub rukun.

Seperti diketahui, pada Pilkada 2024 kemarin, KH. Ali Fikri, Ketua PPP Sumenep sekaligus calon bupati berhadapan dengan Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep sekaligus calon bupati petahana, Achmad Fauzi Wongsojudo.

Ke depan, tambahnya, sebagai Ketua DPRD Sumenep, dirinya akan terus menjalin silaturahmi dengan para tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh politik lainnya.

“Sumenep adalah rumah bersama. Mari kita jaga kerukunan dan keguyuban masyarakat. Tanpa gotong royong, tanpa kebersamaan, kemajuan dan kesejahteraan masyarakat hanya mengawang-awang,” tandasnya. (hzm/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...