Sabtu
19 April 2025 | 12 : 46

Hasto: Megawati dan Prabowo Bakal Komunikasi Langsung Bahas Rencana Pertemuan

pdip-jatim-250118-sekjen

JAKARTA – Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menyampaikan perkembangan terbaru terkait rencana pertemuan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto.

Hasto mengatakan Megawati akan berkomunikasi secara langsung dengan Prabowo untuk membahas pertemuan tersebut.

Hasto menjelaskan hubungan Megawati dengan Prabowo telah berlangsung cukup lama. Dia menyebut keduanya merupakan tokoh negarawan sehingga pertemuan Mega dan Prabowo dalam waktu dekat dimungkinkan.

“Ya nanti Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Profesor Doktor Megawati Soekarnoputri, karena beliau juga seorang negarawan bersama dengan Bapak Prabowo Subianto, sosok presiden yang mengemban tanggung jawab yang besar untuk rakyat bangsa dan negara di dalam momentum yang tepat, akan melakukan suatu pertemuan antarkedua pemimpin,” kata Hasto di Masjid At-Taufiq, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (17/1/2025).

“Karena rekam jejak sejarah kedua pemimpin tersebut sangatlah kuat dan akar-akar ideologis titik temu di dalam mengabdi kepada bangsa dan negara itu semua akan menjadi hal-hal strategis yang akan dibahas oleh kedua pemimpin,” ucapnya.

Menurut Hasto, Megawati dan Prabowo akan berkomunikasi langsung untuk membahas mengenai pertemuan tersebut. Mengenai kapan pertemuan itu akan dilaksanakan, Hasto menyerahkan hal tersebut kepada Megawati.

“Tetapi nanti Ibu Megawati Soekarnoputri dan Bapak Presiden Prabowo yang akan langsung berkomunikasi berkaitan dengan hal tersebut,” katanya.

“Ya tadi Ibu Megawati Soekarnoputri memberikan arahan, agar hal-hal berkaitan dengan pertemuan yang penting dan strategis itu langsung nanti ditentukan oleh Ibu Megawati Soekarnoputri dalam koordinasi komunikasi dengan Presiden Prabowo,” ucapnya.

Megawati, kata Hasto, mengapresiasi dan berterima kasih kepada Presiden Prabowo mengenai pelurusan sejarah Bung Karno. Hasto mengatakan hal tersebut juga menjadi pintu untuk menghormati pilihan dan posisi politik di pemerintahan.

“Di dalam pidato politik, Ibu Ketua Umum sudah ditegaskan bahwa Ibu Megawati Soekarnoputri mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas pelurusan sejarah yang dilakukan terhadap Bung Karno, Proklamator dan Bapak Bangsa kita,” katanya.

“Sehingga hal itu menjadi momentum rekonsiliasi nasional kita sebagai bangsa, untuk saling bekerjasama di dalam posisi politik masing-masing, termasuk posisi politik dari PDI Perjuangan sebagai penyeimbang melakukan check and balances untuk membangun demokrasi yang sehat yang bersendikan kedaulatan rakyat itu sendiri,” jelasnya. (detik/red)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...