Minggu
26 Oktober 2025 | 10 : 55

Wawali Armuji Minta Pengurusan Surat Waris Mudah dan Cepat

PDIP-Jatim-Armuji-10012022

SURABAYA – Wakil Wali Kota Surabaya Armuji mengatakan, banyak pesan yang masuk pada sambungan seluler pribadinya terkait dengan pengurusan surat keterangan ahli waris.

Menurutnya, masalah-masalah tersebut, berkaitan dengan surat administrasi kependudukan (adminduk) warga Surabaya. Sebab, surat ahli waris tidak bisa berdiri sendiri, namun berkaitan dengan surat lain. Sebut saja surat pernikahan.

Terkait itu, Armuji minta kelurahan dapat memproses penerbitan Surat Keterangan Ahli Waris dengan mudah dan cepat.

“Kita ingin tertib penyelenggaraan administrasi terutama pengurusan surat keterangan Ahli Waris mudah dan cepat,” ujar Armuji, Rabu (9/2/2022).

Payung hukum tata cara pelayanan surat keterangan ahli waris, diatur dalam Perwali nomor 3 tahun 2022. Di antaranya kelengkapan yang harus dipenuhi adalah Pengantar RT / RW, Buku Nikah Pewaris, dua orang saksi beserta identitas KTP.

“Proses registrasi masing-masing satu hari, syukur bisa lebih cepat jadi pelayanan administrasi kepada warga bisa cepat dan bisa menangani hal lainnya,” tegas Armuji.

Dia menambahkan, bahwa kelurahan dan kecamatan sebagai ujung tombak Pemerintah Kota Surabaya untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga Surabaya.

Kader Banteng ini pun berharap, agar masalah kepengurusan Surat Keterangan Waris bisa selesai di tingkat kelurahan dan kecamatan. (nia/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Guntur Wahono Sosialisasikan Penguatan Ideologi Pancasila bagi Generasi Muda di Srengat Blitar

BLITAR – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Guntur Wahono, menggelar kegiatan sosialisasi ...
LEGISLATIF

Noto Utomo Sosialisasi Perda, Perusahaan Wajib Serap 60 Persen Naker Gresik

GRESIK – Penyerapan tenaga kerja di Kabupaten Gresik masih menuai protes. Hal itu terungkap dalam kegiatan ...
EKSEKUTIF

Seminar, Bupati Ony Paparkan Kondisi Pendidikan Kabupaten Ngawi

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono menjadi salah satu pembicara dalam sarasehan pendidikan yang digelar PGRI ...
LEGISLATIF

Raperda Kawasan Tanpa Rokok, Fraksi PDI Perjuangan Bojonegoro Minta Ada Pertimbangan Sosial dan Ekonomi

BOJONEGORO – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Bojonegoro menyampaikan pandangan umum terhadap Rancangan ...
LEGISLATIF

Pastikan Tak Lagi Jadi Beban APBD, Wakil Ketua DPRD Jatim Dorong Pansus BUMD

SURABAYA – Wakil Ketua DPRD Jawa Timur, Deni Wicaksono, mendorong pembentukan panitia khusus (Pansus) untuk ...
LEGISLATIF

Ketua DPRD Kota Malang Dorong Partisipasi Semua Elemen Sukseskan Program MBG

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Sirraduhita mendorong partisipasi dan kolaborasi bersama ...