Sabtu
25 Oktober 2025 | 6 : 06

Tunjang Aktivitas Ekonomi Masyarakat, Bupati Lukman Percepat Perbaikan Infrastruktur

PDIP-Jatim-Bupati-Lukman-24052025

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, meninjau langsung proses perbaikan infrastruktur jalan di ruas jalan Blega-Kedundung sepanjang kurang lebih 3 kilometer, Kamis (22/5/2025).

Perbaikan ini merupakan lanjutan dari tahap sebelumnya yang telah dikerjakan dengan panjang yang sama. Seperti pada titik-titik lainnya, proyek ini dikerjakan secara swadaya antara pemerintah daerah dan kepala desa setempat.

Bupati Lukman mengatakan, langkah perbaikan secara swadaya menjadi salah satu solusi di tengah efisiensi anggaran yang tengah dihadapi oleh hampir semua kabupaten/kota.

“Saat ini kita berada dalam situasi efisiensi anggaran. Maka, gotong royong menjadi kunci. Perbaikan jalan secara swadaya ini adalah bentuk nyata sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam menjawab tantangan pembangunan,” Lukman saat meninjau lokasi.

Menurutnya, pembangunan infrastruktur, khususnya jalan penghubung antardesa, tetap menjadi prioritas pemerintah daerah sebagai penunjang utama aktivitas ekonomi, pendidikan, serta layanan publik masyarakat.

“Insya Allah, sisa jalan yang belum diperbaiki akan kita lanjutkan secara bertahap,” terang Lukman.

“Ini bukan hanya soal jalan yang halus, tapi bukti kehadiran pemerintah dan semangat kolaborasi yang tumbuh dari masyarakat itu sendiri,” imbuh politisi PDI Perjuangan itu. (hzm/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Cegah Pesta Gay Terulang di Surabaya, Eri Cahyadi Kumpulkan Pengelola Hotel

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi mengumpulkan pengelola hotel di Surabaya, Sabtu (18/10/2025) setelah peristiwa ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Imbau Pengurus dan Kader Lakukan Inovasi Kerja Politik

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung mengimbau seluruh pengurus dan kader ...
LEGISLATIF

Sonny Bantu Kelompok Sumber Mulyo Glenmore Kembangkan Budidaya Lele Bioflok

BANYUWANGI – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Sonny T Danaparamita, kembali menyalurkan bantuan budidaya ikan ...
LEGISLATIF

Respon Siswa Keracunan, Komisi IV DPRD Banyuwangi Sidak SPPG

BANYUWANGI – Komisi IV DPRD Banyuwangi melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi ...
LEGISLATIF

Jalur Khusus Sepeda Jadi Parkiran Mobil, Disorot Komisi IV DPRD Ngawi

NGAWI– Jalur khusus bagi pesepeda di Jalan Yos Sudarso sisi barat, Kabupaten Ngawi, kini menuai sorotan. Fasilitas ...
LEGISLATIF

Bimtek Pengolahan Sampah Organik, Puti: Disiplin Menjaga Lingkungan Bermula dari Keluarga 

SURABAYA – Anggota Komisi X DPR RI Puti Guntur Soekarno bersama Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menggelar ...