Senin
24 Maret 2025 | 3 : 50

Tasyakuran Jelang Pelantikan, Mas Dhito Sampaikan Ini

pdip-jatim-250216-masbup-jelang-dilantik-1

KEDIRI – Mendekati akhir jabatan di periode pertamanya, sekaligus titik awal untuk melanjutkan pemerintahan di periode kedua, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana menyampaikan harapan untuk kepemimpinannya di lima tahun ke depan.

Di hadapan kepala organisasi perangkat daerah (OPD), Mas Dhito mengungkapkan 26 Februari 2025 tepat empat tahun dirinya menjabat Bupati Kediri.

Pihaknya meminta permohonan maaf bilamana selama memimpin memiliki banyak kekurangan dan kesalahan.

“Dalam perjalanan yang panjang itu pula, saya berharap 5 tahun ke depan bisa lebih baik dari 4 tahun lalu dan apa yang kita kerjakan memberikan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Kediri,” kata Mas Dhito didampingi wakilnya Dewi Mariya Ulfa dalam acara tasyakuran dan doa bersama di kediamannya, Minggu (16/2/2025).

Sebagaimana program yang telah dicanangkan, Mas Dhito mengakui banyak pekerjaan yang telah dimulai dan harus dilanjutkan.

Seperti revitalisasi Majid Agung Pare, revitalisasi Pasar Ngadiluwih, penyelesaian pembangunan Stadion Gelora Daha Jayati (GDJ) termasuk persiapan penerbangan jamaah umroh dari Bandara Dhoho.

Melalui acara tasyakuran dan doa bersama yang dihadiri kepala OPD tersebut, Mas Dhito mengajak kepada semua untuk berdoa bersama supaya setiap pekerjaan dan program kerja pemerintah Kabupaten Kediri diberi kelancaran.

Tak lepas dari itu, pihaknya pun berpesan kepada semua untuk lebih solid dan kompak bekerja sebagai satu tim.

“Selaku pribadi dan juga mewakili Mbak Wabup, mohon doanya semoga kita berdua bisa menjadi bupati dan wakil bupati Kediri yang amanah dan istiqomah. Kami akan belajar untuk menjadi lebih baik,” imbuhnya.

Harapan dan doa yang sama juga disampaikan Mas Dhito untuk sang ayah, Pramono Anung selaku Gubernur Jakarta terpilih.

Rencananya ayah dan anak ini akan dilantik bersama para kepala daerah terpilih hasil Pilkada serentak 2024 di Istana Kepresidenan Jakarta pada 20 Februari 2025 mendatang.

“Setelah ini saya dan Mbak Wabup akan melakukan serangkaian persiapan pelantikan,” ucap Mas Dhito. (putera/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Jelang Kongres Partai, Kader Banteng Kota Kediri Bertekad Jaga Soliditas

KEDIRI – Menjelang pelaksanaan Kongres VI PDI Perjuangan, kader Banteng Kota Kediri menegaskan kesolidannya, patuh ...
SEMENTARA ITU...

Aksi Sosial Kader Banteng Jember Selama Ramadan Padat dan Beruntun

JEMBER – Geliat sosial kader banteng DPC PDI Perjuangan Kabupaten Jember di akhir-akhir bulan Ramadan semakin ...
KRONIK

Gus Falah: Mbak Puan Inginkan Jawa Timur Bebas Narkoba

JAKARTA – Anggota DPR RI Dapil Jawa Timur (Jatim) X Nasyirul Falah Amru menyatakan, pernyataan Ketua DPR Puan ...
SEMENTARA ITU...

Dukung Proyek SRRL, Pemkot Surabaya Siapkan Infrastrukturnya

SURABAYA – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus berkomitmen dalam mendukung proyek strategis nasional, salah ...
KRONIK

Dampingi Dirjen Cipta Karya PUPR Tinjau TPST, Bupati Lukman: Pengelolaan Sampah Program Prioritas

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Wakil Bupati Bangkalan, Moch. Fauzan Ja’far, menerima kunjungan ...
LEGISLATIF

Hari Yulianto Buka Solowsemiran Perihal Santunan Kematian BPJS Ketenagakerjaan

SIDOARJO  – Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Hari Yulianto, membuka kegiatan Solowsemiran (Sosialisasi Lokakarya ...