Sabtu
10 Mei 2025 | 3 : 25

Tak Hanya Struktur dan Fraksi, Baguna PDIP Banyuwangi pun Lawan Covid-19

pdip-jatim-made-baguna-corona1

BANYUWANGI – DPC PDI Perjuangan Banyuwangi mengerahkan seluruh kekuatan partai, untuk bersama-sama melawan dampak sosial ekonomi akibat pandemi virus Corona (Covid-19).

Setelah jajaran pengurus dan anggota fraksi, kini partai berlambang banteng moncong putih menurunkan kader Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) PDI Perjuangan Banyuwangi.

“Kita bergotong royong bersama, mengingat dampak Covid-19 sudah sangat dirasakan masyarakat,” jelas Ketua DPC PDI Perjuangan Banyuwangi, I Made Cahyana Negara, Rabu (1/4/2020).

Seperti aksi yang sudah dilakukan sebelumnya, Baguna juga akan melakukan pembagian sembako kepada kalangan wong cilik, khususnya para pekerja yang berpenghasilan harian.

Karena diakui atau tidak, penerapan social distancing sangat berpengaruh pada daya beli dan pendapatan mereka.

Menurut Made, pembelian bahan sembako seperti beras adalah hasil patungan seluruh elemen Partai, termasuk para kader Baguna.

“Pengurus DPC dan Fraksi telah memberi contoh, lalu kader Baguna ikut tergerak. Kini seluruh kekuatan partai bergerak bersama menekan dampak sosial dari penyebaran virus Corona,” ungkap pria yang juga Ketua DPRD Banyuwangi ini.

Rencananya, Baguna akan mengawali kegiatan dengan membantu kegiatan pembagian beras yang dilakukan Made Cahyana. Dalam agenda tersebut, juga akan dilakukan pendirian dapur umum untuk masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

“Kami beserta seluruh kader Baguna merasa terpaggil dengan kondisi masyarakat saat ini,” jelas Kepala Baguna DPC PDIP Banyuwangi, Didik Indrayanto.

Selanjutnya, untuk meringankan beban dan memutus kekhawatiran masyarakat, seluruh elemen DPC PDIP Banyuwangi akan terus bergerak berbagi manfaat.

Mulai dari menggelar kegiatan langsung ditengah masyarakat hingga mendorong terciptanya kebijakan pro wong cilik di tengah dampak sosial ekonomi akibat wabah Covid-19. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Fauzi Kukuhkan Pengurus TP PKK 2025–2030, Dorong Peran Strategis dalam Pembangunan Daerah

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, resmi mengukuhkan pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan ...
KRONIK

Bupati Lukman Tinjau Gorong-Gorong Tersumbat, Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan Lingkungan

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk turut menjaga kebersihan ...
EKSEKUTIF

Seluruh Wali Kota Sepakat, Eri Cahyadi Kembali Pimpin Apeksi

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi kembali terpilih sebagai Ketua Dewan Pengurus Asosiasi Pemerintah Kota ...
LEGISLATIF

Rincian Usulan Raperda Pesantren Kabupaten Probolinggo: Jatah Dana dari APBD hingga Perlindungan Santri

KABUPATEN PROBOLINGGO – DPRD Kabupaten Probolinggo menyiapkan Rancangan Peraturan Daerah tentang Fasilitasi ...
KRONIK

Ini, Kapasitas Mega Watt PLTS Terbesar yang akan Dibangun di Banyuwangi

BANYUWANGI – Pemerintah pusat saat ini berupaya mencapai net zero emition melalui Pembangkit Listrik Tenaga Surya ...
EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Temui Atlet Kriket, Berharap Tampil Greget di Porprov

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma, menunjukkan komitmen nyata dalam mendorong kemajuan olahraga ...