Selasa
26 November 2024 | 2 : 13

Sujatno – Ida Hadiri Pengajian Muslimat NU di Baluk

IMG-20241006-WA0083_copy_832x540

MAGETAN – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nomor urut 3 Sujatno – Ida Yuhana Ulfa secara bersama menghadiri Pengajian Rutin Muslimat NU di Desa Baluk Kecamatan Karangrejo Minggu (6/10/2024).

Pengajian  yang dihadiri ribuan muslimat Nahdlatul Ulama setempat beserta dengan badan otonom lainnya,  dimulai dengan tahlil besar atau kubro.

Dalam kesempatan tersebut Sujatno mengajak jamaah untuk selalu meningkatkan keimanan. Selain itu, mengajak masyarakat untuk mendekatkan anak-anak kepada majelis ilmu karena dapat menghindarkan dari pengaruh negatif di era keterbukaan informasi saat ini.

“Mari kita semua tingkatkan keimanan,” ajak Sujatno

Pasangan yang mempunyai Tagline Jadi Juara ini sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Peran muslimat, sangat besar utamanya dalam memberikan pendidikan agama kepada masyarakat.

“Semoga bisa meningkatkan semangat bagi para ibu-ibu. Dan kegiatan ini semoga bisa terus langgeng mensiarkan kebaikan di tengah masyarakat,” katanya.

Sementara itu Calon Wakil Bupati Ida Yuhana Ulfa menambahkan,  jika kegiatan pengajian ini selain bisa meningkatkan ukhuwah islamiah juga bisa menjadikan sarana bagi pembentukan akhlak terutama para calon generasi muda.

“Melalui pengajian ini bisa juga menjadi wadah dalam pembentukan akhlak bagi keluarga dan semua jamaah,” ujar Ida.

“Ini kegiatan positif, sehingga diharapkan bisa meneruskan dan mengamalkan ilmu yang didapat dan  bisa menjadi agen dalam pembentukan akhlak dan peningkatan keimanan,” imbuhnya. (rud/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...