Selasa
26 November 2024 | 3 : 29

Repdem Tulungagung Jadikan Perjuangan Bung Karno Spirit Bergerak dan Gelorakan Semangat Persatuan

pdip jatim 230625 repdem tulungagung bbk 1

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Kabupaten Tulungagung ikut serta memeriahkan puncak peringatan bulan Bung Karno di GBK Jakarta. Sabtu (24/6/2022) lalu.

Pada kegiatan konsolidasi nasional itu, Repdem Tulungagung merasa dapat suntikan energi besar serta mendapat pengetahuan kebangsaan dari senior-senior Partai.

“Puncak peringatan Bulan Bung Karno mengingatkan kita akan perjuangan dan jasa Bung Karno. Ini menjadi spirit kami untuk terus bergerak dan menggelorakan semangat persatuan,” kata Ketua DPC Repdem Tulungagung, Dio Jordy Alvian, Selasa (27/6/2023).

Baca juga: Pilih Pemimpin di Pemilu 2024, Megawati Ingatkan Kader PDI Perjuangan Perhatikan Kriteria Ini

Menurut Dio, sapaan akrabnya, puncak peringatan Bulan Bung Karno di Jakarta bukanlah acara seremonial saja. Melainkan sebuah kegiatan konsolidasi nasional para kader PDI Perjuangan di seluruh Indonesia.

Dalam konsolidasi nasional, tidak hanya bicara meraih bagaimana meraih kemenangan Pemilu 2024, tapi berbicara kepentingan yang lebih besar yaitu tentang merawat persatuan Indonesia.

“Puncak Peringatan Bulan Bung Karno dan Konsolidasi Akbar merupakan momentum titik balik kebangkitan nama besar Soekarno dan Kebangkitan Bangsa Indonesia,” ucapnya.

Di sisi lain, ungkap Dio, puncak peringatan bulan Bung Karno 2023 mengusung tema “Kepalkan Tangan Persatuan Untuk Indonesia Raya” ditambah tagar #energibungbesar.

Dengan tema dan tagar itu, diharapkan mampu membakar semangat seluruh bangsa Indonesia khususnya kader partai dan generasi muda untuk gayung bersambut menggaungkan semangat persatuan. Apalagi acara tersebut juga dihadiri oleh para Ketua Partai di luar PDI Perjuangan.

“Dengan semangat peringatan bulan Bung Karno kemarin, saya berharap Pemilu 2024 tidak hanya menang hattrick spektakuler, tapi bisa menguatkan persatuan Indonesia,” tutur Dio.

Selain itu, dengan semangat peringatan Bulan Bung Karno, diharapkan kader PDI Perjuangan Ganjar Pranowo bisa menjadi presiden RI dan meneruskan program-program Jokowi.

Semangat ini juga diperkuat dengan pidato Puan Maharani yang sangat berapi-api agar seluruh kader PDI Perjuangan terus solid dan bergerak dan berjuang bersama dalam 1 rampak barisan. (sin/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...