Sabtu
22 Maret 2025 | 12 : 37

Repdem Siapkan Strategi Menangkan Pilkada di Jatim

pdip jatim - konsolidasi repdem jatim

pdip jatim - konsolidasi repdem jatimSURABAYA – Dewan Pimpinan Daerah Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Jawa Timur menggelar konsolidasi menyiapkan strategi memenangkan pilkada serentak di Jawa Timur. Acara digelar di Hotel Utami, By Pass Juanda, Sidoarjo Sabtu-Minggu (5-6/9/2015).

Ketua DPD Repdem Jatim Abdi Edison dalam keterangannya kepada para wartawan mengatakan, konsolidasi organisasi sayap partai PDI Perjuangan kali ini berkaitan dengan pilkada serentak di Jawa Timur.

“Menyusun agenda kerja untuk membantu memenangkan calon-calon kepala daerah yang diusung atau didukung PDI Perjuangan. Sebab sebagai sayap partai, wajib hukumnya bagi Repdem memenangkan calon yang direkom partai,” kata Abdi Edison.

Ditanya wartawan soal ketidakjelasan pelaksanaan Pilkada Surabaya, Abdi Edison menegaskan pihaknya tetap melakukan kerja-kerja pengorganisiran massa di sektor-sektor rakyat.

“Kami tetap bergerak di bawah. Fokus kami, dan ini sudah menjadi keseharian teman-teman di Surabaya, adalah mengorganisir sektor buruh, mahasiswa, dan kaum miskin kota,” katanya.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Repdem Masinton Pasaribu menambahkan, berlarut-larutnya proses pilkada di Surabaya memunculkan dugaan adanya konspirasi penggagalan terpilihnya kembali pasangan Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana.

Pria yang juga anggota Komisi III DPR RI ini menambahkan, wajar jika rakyat menduga ada konspirasi. Sejumlah kejanggalan yang menggelikan terilhat sejak awal. Mulai dari calon yang menghilang atau berkas calon lainnya lagi yang tidak lengkap.

“Di kalangan elit ada ketakutan terhadap pemimpin-pemimpin yang dikehendaki rakyat seperti Tri Rismaharini,” ucap Masinton.

Konsolidasi Repdem Jatim diikuti perwakilan pengurus DPC Repdem se-Jawa Timur. Selain Masinton, acara juga dihadiri Ketua Bidang Tani dan Nelayan DPN Sidik Suhada, Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga DPD PDI Perjuangan Jatim Rahmadi Yuliantoro, dan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim Suhandoyo. (hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Libur Lebaran, Ribuan Nakes di Banyuwangi Disiagakan Beri Layanan Kesehatan 24 Jam

BANYUWANGI – Selama masa arus mudik dan libur lebaran 2025, Pemkab Banyuwangi menyiagakan ribuan tenaga kesehatan ...
HEADLINE

Peringatan Nuzulul Quran DPD Jatim, Gus Muwafiq: Semoga PDI Perjuangan Barokah

SURABAYA – Gus Muwafiq mengajak masyarakat memaknai Nuzulul Quran seperti semangat Pancasila. Hal tersebut ...
EKSEKUTIF

Pastikan Arus Mudik Aman dan Lancar, Bupati Rijanto Tekankan Sinergi Lintas Sektor

BLITAR – Bupati Rijanto menegaskan pentingnya sinergi antara Forkopimda dan lintas sektor dalam menjaga keamanan ...
HEADLINE

Nuzulul Quran, PDI Perjuangan Jatim Santuni Ratusan Anak Yatim-Duafa

SURABAYA – DPD PDI Perjuangan Jatim melalui Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) menyelenggarakan Nuzulul Quran dan ...
KRONIK

Marak Gangster dan Petasan, Khairul Anam Harapkan Wali Siswa Aktif Awasi Anak di Masa Libur Lebaran

KABUPATEN PROBOLINGGO – Liburan masa sekolah jelang lebaran Idul Fitri menjadi perhatian berbagai pihak, tak ...
SEMENTARA ITU...

Mantan Bupati Jombang 2 Periode H Suyanto Berpulang

JOMBANG – Innalillahi wa innalillahi roji’un. Bupati Jombang periode 2003-2008 dan 2008-2013 yang juga kader senior ...