Jumat
18 April 2025 | 6 : 25

Relawan Sahabat Muda Inspiratif Deklarasi Dukungan, Fauzi Minta Jaga Kerukunan

PDIP-Jatim-Fauzi-dan-Relawan-SMI-02112024

SUMENEP – Ratusan relawan yang tergabung dalam Relawan Sahabat Muda Inspiratif (SMI) deklarasi dukungan pada pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumenep, Dr. Achmad Fauzi Wongsojudo-KH. Imam Hasyim, di rumah seorang relawan Desa Kalianget Timur, Kecamatan Kalianget, Sumenep, Sabtu (2/11/2024).

Relawan SMI merupakan gabungan beberapa komunitas, di antaranya, Komunitas Ikan Gabus Suara Hati, Srikandi Kalianget Timur dan Emak-emak Rempong.

Kehadiran Calon Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, membuat deklarasi berlangsung meriah. Para relawan begitu antusias meneriakkan nama Cabup Fauzi dan yel-yel dukungan.

Koordinator Relawan SMI, Winanto, mengatakan bahwa kepempimpinan cabup petahan itu telah banyak menginspirasi para pemuda agar selalu semangat dan tidak patah dalam membangun potensi diri.

“Kami yang tergabung dalam Relawan Sahabat Muda Inspiratif bertekad dan berupaya semaksimal mungkin, melalui ikhtiar dan doa agar Pak Fauzi menang dalam Pilkada 2024,” ujarnya.

“Shingga apa yang telah dilakukan beliau melalui kebijakannya dalam mensejahterakan masyarakatnya bisa berkelanjutan,” lanjutnya.

Fauzi menyambut baik deklarasi yang digelar Relawan SMI. Menurutnya, dukungan dari berbagai elemen masyarakat menjadi modal penting untuk memenangkan Pilkada 2024.

“Adanya deklarasi dukungan dari masyarakat Kalianget, khususnya komunitas yang tergabung dalam Relawan Sahabat Muda Inspiratif kepada saya, untuk kembali memimpin Sumenep, saya sampaikan terima kasih,” ujarnya.

Politisi PDI Perjuangan itu juga meminta kepada Relawan SMI untuk mensosialisasikan dirinya dengan cara-cara yang baik dan santun.

“Saya minta pada relawan sahabat muda inspiratif untuk mengajak saudaranya, tetangganya dengan cara yang baik, santun. Jangan ribut, jha’ atokaran, gara-gara pilihan berbeda,” tuturnya. (set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...
EKSEKUTIF

Delapan Kali Raih WTP, Bupati Fauzi: Setiap Rupiah Uang Rakyat Harus Dikelola dengan Tanggung Jawab

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
LEGISLATIF

Kesejahteraan Guru Madrasah Terabaikan, Fraksi PDIP DPRD Jember Siap Pasang Badan!

JEMBER – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember siap menjadi garda depan pelindung hak-hak guru madrasah. ...
KRONIK

Tampung Keluhan Petani, Sonny Harap Bulog Tanggung Jawab dan Gerak Cepat

BANYUWANGI – Menyikapi keluhan petani Banyuwangi yang kesulitan menjual gabah ke Bulog, anggota Komisi IV DPR RI, ...
SEMENTARA ITU...

Serahkan Dana Hibah 2025, Ning Ita Tekankan Transparansi dan Kepatuhan Regulasi

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari mensosialisasikan Paket Regulasi dan Penyerahan Simbolis kepada lembaga ...