Senin
21 April 2025 | 12 : 22

Raih Juara IV Lomba SICITA, DPC Jombang: Buah Disiplin dan Kerja Keras Para Kader

PDIP-Jatim Mbak Estu 22062022

JOMBANG – Kelompok Senam Dapil 5 Jombang (Kecamatan Ngusikan) berhasil meraih juara IV lomba senam cinta tanah air (SICITA) tingkat nasional yang diselenggatakan DPP PDI Perjuangan.

Pengumuman pemenang tersebut dibacakan saat pembukaan Rakernas II PDI Perjuangan di gedung Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Selasa (22/6/2022).

Ketua DPC PDI Perjuangan Jombang, Sadarestuwati, mengungkapkan kebanggaannya atas kerja keras kader-kader PDI Perjuangan Jombang, sehingga salah satu perwakilan Banteng Kota Santri ini berhasil meraih juara ke IV tingkat nasional.

“Alhamdulillah, salah satu perwakilan DPC Jombang berhasil menjadi salah satu pemenang. Ini tidak lepas dari semangat yang tinggi dan disiplin yang kuat dari seluruh peserta dan pelatih serta teman-teman pendamping, baik dari DPC, PAC, maupun fraksi, yang telah bekerja keras untuk memberikan yang terbaik bagi Partai,” ujarnya saat dihubungi Unit Media DPD Jatim.

Legislator dari Dapil Jatim 8 itu berharap, dengan perhargaan yang diraih DPC Jombang tersebut menjadi pelecut semangat kader Partai untuk terus bergerak ke akar rumput dan membumikan senam kreasi PDI Perjuangan itu.

“Saya berharap, penghargaan ini bisa menjadi pelecut semangat kita semua untuk terus turun ke bawah, mensosialisasikan senam Sicita ini agar masyarakat lebih peduli pada kesehatannya,” harap politisi perempuan yang juga menjabat sebagai Wasekjen DPP PDI Perjuangan itu.

Bak gayung bersambut, koordinator senam Sicita Kabupaten Jombang, Lusye Widyanawati, pun merasa terharu atas penghargaan yang diberikan oleh DPP Partai. Menurutnya, kerja keras dan gotong royong dari seluruh kader yang terlibat, bisa mendapatkan hasil yang memuaskan.

“Alhamdulillah, bersyukur bisa menang. Ini kalau saya ada di tengah-tengah mereka, pasti tangisan haru campur bahagia, Mas. Kerja keras kita terbayarkan untuk memberikan yang terbaik bagi Partai,” terang Lusye haru.

Dengan hasil positif yang diraih tersebut, Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jombang itu juga mengaku akan terus turun melaksanakan olahraga rakyat (Sicita) ini ke masyatakat Jombang.

“Insya Allah saya akan terus turun ke bawah, memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat dengan Sicita agar masyarakat Jombang bisa bekerja dan berfikir dengan sehat,” tutupnya.

Diketahui, pemenang lomba senam Sicita DPP PDI Perjuangan ini dikuasai perwakilan Jawa Timur, di antaranya, STI Kota Kediri, BPEK Tulungagung, Garda Puti Sidoarjo, Dapil 5 Jombang, dan DPD PDIP Jatim. (Arul/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Halal Bihalal, Begini Pesan Anton Kusumo untuk Kader Banteng Kota Madiun

MADIUN – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Madiun menggelar acara halal bihalal di kantor partai yang ...
SEMENTARA ITU...

Amithya Dorong Event Kreatif di Kayutangan Heritage Diperbanyak

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita memberi acungan jempol acara bertajuk Batik Fashion ...
LEGISLATIF

Wiwin Isnawati: Budaya Tradisional Berperan Penting dalam Memperkuat Solidaritas Masyarakat

JOMBANG – Anggota Komisi B DPRD Jawa Timur, Wiwin Isnawati Sumrambah, menggelar sarasehan bertajuk “Memperkuat ...
KRONIK

Untari Ajak Kaum Perempuan Tak Hanya Mengenang Kartini, Tapi Juga Mewujudkan Mimpinya dalam Bentuk Nyata

MALANG – Ketua Komisi E DPRD Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mendorong perempuan, khususnya kaum milenial turut ...
KRONIK

Halal Bihalal Muhammadiyah, Bupati Fauzi Ajak Kolaborasi Wujudkan Sumenep Maju

SUMENEP – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sumenep menggelar acara Halal Bihalal di Pendopo Agung Keraton ...
KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...